
KUPASONLINE.COM - Tim XV Safari Ramadan Kabupaten Agam 1445 H/2024 M yang dipimpin Wakil Bupati Agam, H. Muhammad Iqbal, mengunjungi Masjid Ubudiyah di Jorong Koto Tinggi, Nagari Ampek Koto, Kecamatan Palembayan, Senin (11/3/2025).
Kedatangan Wabup Agam bersama Asisten II Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Agam Hamdi, Anggota DPRD Agam Dapil II Dr. Yopi Eka Androni, Kadis Dukcapil Agam Helton dan rombongan, disambut camat Palembayan Sabirun dan Walinagari Nagari Ampek Koto beserta perangkat nagari dan warga sekitar.
Tiba waktu berbuka puasa, Tim XV Safari Ramadan Kabupaten Agam disuguhi beragam hidangan khas berbuka. Setelah berbuka, acara dilanjutkan dengan salat Magrib dan makan bersama. Kebersamaan terus berlanjut hingga pelaksanaan salat Isya, Tarawih, dan Witir bersama warga dan tokoh masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Agam, Muhammad Iqbal, menanggapi berbagai aspirasi masyarakat terkait peningkatan kesejahteraan di Jorong Koto Tinggi, khususnya di sektor perkebunan.“Kami melihat Nagari Ampek Koto Palembayan memiliki wilayah yang luas dengan sumber daya alam yang sangat berpotensi untuk dikembangkan,” ujarnya.
Editor : Mahesa Pandu Erlanggga