Kalteng Siap Jadi Pionir Nasional dalam Program Makan Bergizi Gratis

×

Kalteng Siap Jadi Pionir Nasional dalam Program Makan Bergizi Gratis

Bagikan berita
Kalteng Siap Jadi Pionir Nasional dalam Program Makan Bergizi Gratis
Kalteng Siap Jadi Pionir Nasional dalam Program Makan Bergizi Gratis

KUPASONLINE.COM - Kalimantan Tengah memasang target tinggi untuk menjadi pionir nasional dalam pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Pemerintah provinsi pun terus berinovasi agar program ini berjalan efektif dan memberi dampak nyata.

Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kalteng, Muhammad Reza Prabowo, menyatakan, semua jenjang pendidikan, dari PAUD hingga SMA, menjadi sasaran program ini. “Kita ingin tidak ada satu pun anak sekolah di Kalteng yang tertinggal mendapatkan manfaat gizi,” ujarnya dalam acara Kalteng Menyapa.

Dinas Pendidikan Kalteng juga menggandeng sektor lain, seperti kesehatan dan perlindungan anak, untuk memperluas dampak program, termasuk kepada ibu hamil dan menyusui.

Reza menyebut, inovasi melalui aplikasi Pena Berkah menjadi andalan utama. Data penerima manfaat dan proyeksi pertumbuhan siswa bisa dipantau dengan lebih akurat dan cepat.

Selain itu, Dinas Pendidikan telah menerapkan Program Ketahanan Pangan Sekolah, yaitu upaya sekolah untuk ikut memproduksi bahan pangan lokal. Ini membuat program MBG lebih berkelanjutan dan memberdayakan komunitas sekitar.

Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran, bahkan telah mengalokasikan dana besar untuk mendukung MBG dalam APBD 2025, menandakan bahwa pemerintah daerah serius menjadikan program ini sebagai model nasional.

Namun, Kalteng menyadari bahwa menjadi pionir membutuhkan kesiapan penuh, termasuk penguatan SDM dan infrastruktur, serta sinkronisasi erat dengan Badan Gizi Nasional.

Dengan langkah-langkah konkret yang telah diambil, Kalteng optimistis dapat menjadi provinsi pertama yang sukses besar dalam menjalankan program MBG secara menyeluruh dan berkelanjutan.(*)

Baca juga berita terkait Kalimantan Tengah lainnya di Google News

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini