KUPASONLINE.COM – Dalam upaya mewujudkan pertanian yang mandiri dan berdaya saing di Kalimantan Tengah, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Provinsi Kalteng mempererat sinergi dengan sektor perbankan. Kali ini, Kepala Dinas TPHP Hj. Sunarti menerima kunjungan resmi dari perwakilan Bank Kalteng guna membahas pemanfaatan Skema Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk sektor pertanian.
Dalam pertemuan yang digelar di Kantor Dinas TPHP tersebut, Hj. Sunarti menegaskan pentingnya dukungan modal dari perbankan agar petani tidak lagi terjebak pada sistem ijon atau pinjaman informal yang membebani.
“Dengan KUR, kita ingin petani punya akses modal legal yang mudah dan aman. Pemerintah daerah siap menjadi penghubung dan fasilitator agar ini bisa dijangkau hingga ke pelosok desa,” ujar Sunarti dengan penuh semangat.Bank Kalteng, yang diwakili oleh Sri Wening, menyampaikan kesiapan lembaganya untuk menyalurkan KUR dengan bunga rendah dan proses yang disederhanakan. Kolaborasi ini diharapkan bisa menjadi titik awal modernisasi permodalan petani lokal di Kalteng.(*)
Baca berita Kalimantan Tengah lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri