KUPASONLINE.COM – Pemerintah Kabupaten Barito Selatan menetapkan status tanggap darurat bencana banjir terhitung sejak 21 April 2025 hingga 14 hari ke depan. Penetapan ini merupakan hasil rapat koordinasi yang dipimpin oleh Wakil Bupati Barsel, Khristianto Yudha, bertempat di aula Kantor Bupati.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua DPRD Barsel H.M. Farid Yusran, Sekda Edy Purwanto, unsur Forkopimda, kepala perangkat daerah, serta pejabat terkait lainnya. Fokus utama rapat adalah merumuskan langkah taktis dalam penanggulangan banjir yang telah melanda enam kecamatan secara terus-menerus.
“Situasi ini sangat memprihatinkan. Maka pemerintah daerah harus bergerak cepat untuk merespons keluhan warga. Kami langsung menyalurkan bantuan tanpa menunggu lama,” tegas Wabup Khristianto.Dengan ribuan warga terdampak dan puluhan desa tergenang banjir, Pemkab Barsel menunjukkan kesigapan dalam pengambilan keputusan dan pelaksanaan distribusi bantuan. Pemerintah memastikan seluruh langkah tanggap darurat dijalankan secara terkoordinasi dan menyentuh langsung kebutuhan warga.(*)
Baca berita Barito Selatan lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri