Gelar Rapat dengan Forkopimda, Bupati Asahan Minta Pengusaha Tidak Lakukan PHK

×

Gelar Rapat dengan Forkopimda, Bupati Asahan Minta Pengusaha Tidak Lakukan PHK

Bagikan berita
Gelar Rapat dengan Forkopimda, Bupati Asahan Minta Pengusaha Tidak Lakukan PHK
Gelar Rapat dengan Forkopimda, Bupati Asahan Minta Pengusaha Tidak Lakukan PHK

KUPASONLINE.COM - Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar S.Sos, MSi memimpin Rapat dengan Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) di Aula Mawar kantor bupati setempat, Senin (21/04/2025).

Tampak hadir dalam rapat itu Wakil Bupati Asahan Rianto SH, MAP, Ketua DPRD Asahan Efi Irwansyah Pane, Kapolres Asahan AKBP Afdhal Junaidi SIK, MH, Kajari Asahan Basril G, SH, Dandim 0208/Asahan Letkol Inf Muhammad Bassarewan, Ketua PN Kisaran Yanti Suryani SH, MH, perwakilan Danlanal TBA, serta sekretaris daerah bersama jajaran asisten dan OPD.

Dalam rapat itu Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin menyampaikan saat ini terjadi persaingan ekonomi global antara Amerika dan China yang berdampak kepada perekonomian di Indonesia.

Untuk mengantisipasi dampak persaingan itu, kata Taufik, maka digelar rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Asahan guna menangkal potensi yang berkembang serta isu-isu strategis serta menjaga keamanan dan ketertiban khususnya di Bumi Rambate Rata Raya.

Bupati berharap kepada perusahaan-perusahaan yang ada untuk terus mempertahankan investasinya di Kabupaten Asahan. Karena investasi tersebut sangat berpengaruh dalam menjaga kestabilan perekonomian daerah.

"Kami berharap perusahaan yang ada jangan berhenti untuk berinvestasi. Karena bila perusahaan berhenti berinvestasi, maka jumlah pengangguran akan meningkat dan menjadi permasalahan yang dapat mengganggu kestabilan dan keamanan di Asahan," ujar Bupati Asahan.

Forkopimda Kabupaten Asahan lainnya juga sependapat dan mendukung Pemerintah Kabupaten Asahan dan meminta kepada para pengusaha untuk tidak melakukan PHK terhadap pekerja atau buruhnya.(hen)

Baca berita Sumatera Utara lainnya di Google News

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini