Selanjutnya adalah kanopi. Banyak rumah yang menampilkan kesan industrial melalui penggunaan kanopi dengan rangka besi IWF.
Lalu, elemen lain yang tidak kalah penting adalah tembok atau lantai.
3. Dinding
Ciri khas desain industrial terletak pada dinding dan lantai yang tidak difinishing sepenuhnya — hanya menggunakan acian atau cat yang menyerupai tekstur semen.
Lantainya pun tidak dikeramik, melainkan cukup dilapisi coating pada acian yang rapi.
Bila warna asli semen dirasa kurang menarik, tersedia juga cat khusus dengan efek wash menyerupai warna semen.
4. LantaiBagi yang menyukai tampilan industrial tetapi tetap ingin menggunakan keramik, kini banyak tersedia keramik dengan motif atau warna yang menyerupai acian atau dinding semen.
Dengan begitu, nuansa industrial tetap bisa dihadirkan.
Hal serupa juga berlaku untuk dinding. Selain tembok acian, elemen bata ekspos juga sering digunakan.
Editor : Wanda Nurma Saputri