KUPASONLINE.COM - Wakil Bupati Asahan Rianto SH, MAP meminta kepada para pedagang yang berjualan di sepanjang pinggir jalan Pasar Inpres Kisaran untuk tidak menggunakan ruas jalan dalam menjajakan barang dagangannya.
Hal itu disampaikan Rianto usai melakukan sidak ke Pasar Inpres Kisaran bersama Kepala Dinas Kopdagin, Kasatpol - PP dan Dinas Perhubungan, Rabu (16/04/2025).
Dikatakannya, keberadaan pedagang yang menggunakan ruas jalan untuk tempat berjualan secara tidak langsung telah membuat daerah ini menjadi tidak tertib, tidak rapih dan tidak bersih. Untuk itu dia berharap para pedagang dapat membantu Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mewujudkan Asahan yang tertib, rapi dan bersih,
Untuk penataan ini, kata Wabup, Pemkab Asahan akan memperbaiki sarana dan prasarana yang dimiliki seperti bangunan Pasar Inpres Kisaran dan Pasar Buah Kisaran agar dapat digunakan secara maksimal oleh pedagang. Sehingga ke depan tidak ada lagi para pedagang yang berjualan di ruas jalan."Pemerintah Kabupaten Asahan juga akan melakukan pendataan agar para pedagang dapat menempati bangunan yang telah disediakan nantinya," ujar Rianto.(hen)
Baca berita Sumatera Utara lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri