KUPASONLINE.COM - Rektor Universitas Negeri Padang (UNP), Prof. Krismadinata, Ph.D., mengajak seluruh sivitas akademika untuk terus menerapkan nilai-nilai spiritual yang telah dilatih selama Ramadan ke dalam aktivitas akademik dan keseharian di lingkungan kampus.
Pesan tersebut disampaikannya saat memberikan sambutan pada kegiatan Subuh Mubarak yang digelar Jumat pagi (11/4) di Masjid Raya Al-Azhar, Kampus UNP Air Tawar.
“Kita perlu terus menjaga semangat keistiqamahan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab, terutama dalam memberikan pelayanan terbaik di lingkungan UNP. Semoga semua itu bernilai ibadah,” ujar Rektor.
Acara yang diprakarsai oleh Fakultas Ilmu Sosial ini turut menghadirkan Ustaz Prof. Dr. Zainal Azwar, M.Ag., Ketua Guru Besar UIN Imam Bonjol Padang, sebagai penceramah utama.
Dalam tausiyahnya yang bertajuk “Istiqamah di Jalan Fitrah”, Prof. Zainal Azwar mengupas makna dari ucapan yang lazim di Hari Raya, yakni minal aidin wal faizin, yang berarti harapan agar seseorang kembali ke fitrah dan meraih kemenangan spiritual.
“Barang siapa yang berpuasa dengan keimanan, maka Allah akan menghapus dosa-dosa masa lalunya. Jika kita bisa mencapai ini, berarti kita termasuk orang yang kembali kepada kesucian jiwa,” jelasnya.Lebih jauh, Prof. Zainal Azwar mengingatkan pentingnya menjaga nilai-nilai ibadah Ramadan, seperti kesabaran dan pengendalian diri, agar tetap menjadi bagian dari perilaku setelah bulan suci berlalu.
“Nilai-nilai tersebut harus terus hidup dan diterapkan, tidak hanya dalam kehidupan pribadi dan keluarga, tetapi juga dalam kehidupan sosial, bermasyarakat, bahkan dalam berbangsa dan bernegara,” pesannya menutup ceramah.
Kegiatan Subuh Mubarak ini menjadi ruang spiritual rutin yang mempertemukan pimpinan universitas mulai dari Rektor, Wakil Rektor, Dekan, hingga mahasiswa, dalam suasana kebersamaan yang memperkuat nilai keislaman di lingkungan kampus.(*)
Baca berita terkait Pendidikan lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri