KUPASONLINE.COM – Penjabat (Pj) Bupati Murung Raya, Hermon, mengajak seluruh pemangku kepentingan di Kecamatan Permata Intan untuk menyatukan visi dan misi dalam menyusun perencanaan pembangunan tahun 2026. Hal itu disampaikannya saat membuka kegiatan Musrenbang Kecamatan, Rabu (22/1/2025).
Hermon menyampaikan bahwa Musrenbang merupakan forum strategis dalam menyelaraskan program dan kegiatan prioritas di tingkat desa hingga daerah.
“Kita di sini tidak hanya menyusun rencana, tapi juga membangun komitmen bersama. Ini adalah fondasi awal dalam mewujudkan Murung Raya Emas 2030,” kata Hermon.
Ia menegaskan bahwa seluruh usulan dari masyarakat yang telah dimasukkan dalam sistem SIPD RI akan melalui tahapan verifikasi dan pembahasan di forum Perangkat Daerah. Proses ini memastikan bahwa setiap usulan benar-benar relevan dengan tema pembangunan daerah tahun 2026.
“Dengan penyusunan RKPD yang berjenjang dan transparan, kita harapkan hasil pembangunan dapat dirasakan merata oleh masyarakat,” tambahnya.
Hermon juga menyampaikan penghargaan kepada semua pihak yang telah berperan aktif, mulai dari Perangkat Daerah, pemerintah desa, hingga tokoh masyarakat, yang turut serta dalam proses Musrenbang ini.“Saya berharap semangat kebersamaan dan masukan dari peserta Musrenbang hari ini dapat menjadi pendorong dalam menghasilkan perencanaan yang berkualitas dan menyentuh kebutuhan riil masyarakat,” tegasnya.
Musrenbang di Kecamatan Permata Intan ini mencerminkan upaya serius pemerintah daerah dalam menyusun kebijakan pembangunan berbasis partisipasi masyarakat dan data yang terverifikasi.(wda)
Baca berita terkait Murung Raya lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri