Tak hanya menyampaikan tausiyah, Ketua DPRD Sumbar itu juga menyerahkan bantuan untuk pembangunan dan kegiatan Masjid As-Sakinah sebesar Rp50 juta. Selain itu, sejumlah kitab Al-Qur’an juga diserahkan kepada pengurus masjid sebagai bentuk dukungan spiritual.
Sementara itu, Syahrial selaku pengurus Masjid As-Sakinah mengaku sangat terharu dengan kehadiran rombongan Safari Ramadhan yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Sumbar.
“Ini seperti mimpi, masjid kami yang baru berdiri pada akhir 2017 lalu, kini dikunjungi pimpinan DPRD Sumbar. Kami sangat bersyukur,” ujarnya.
Hal senada juga disampaikan Lurah Balai Gadang yang turut hadir dalam kegiatan tersebut. Ia menyampaikan rasa bangganya karena bisa langsung berdialog dan menyampaikan aspirasi kepada Ketua DPRD Sumbar.
“Kunjungan ini sangat berarti bagi kami. Tentu banyak hal yang bisa kami sampaikan untuk kemajuan wilayah kami,” tuturnya.Kegiatan Safari Ramadhan ini pun diakhiri dengan salat berjamaah dan doa bersama, menciptakan suasana penuh kekhusyukan dan kehangatan di tengah masyarakat.(*)
Baca berita terkait DPRD Sumbar lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri