Prof. Ganefri: Puasa Ramadhan Bentuk Pendidikan Akhlak dan Kesehatan

×

Prof. Ganefri: Puasa Ramadhan Bentuk Pendidikan Akhlak dan Kesehatan

Bagikan berita
Prof. Ganefri: Puasa Ramadhan Bentuk Pendidikan Akhlak dan Kesehatan
Prof. Ganefri: Puasa Ramadhan Bentuk Pendidikan Akhlak dan Kesehatan

KUPASONLINE.COM – Senior Eksekutif Universitas Negeri Padang (UNP), Prof. Ganefri, Ph.D., tampil sebagai penceramah dalam rangkaian kegiatan Ramadhan di Masjid Raya Syech Ahmad Khatib Al Minangkabawi, Rabu (20/3/2025). Dalam ceramahnya yang bertajuk "Nilai-Nilai Pendidikan dan Kesehatan dalam Ibadah Puasa", ia menekankan bahwa Ramadhan bukan sekadar ibadah, tetapi juga momentum pendidikan akhlak serta peningkatan kesehatan jasmani dan rohani.

Di hadapan lebih dari 700 jamaah tarawih, Prof. Ganefri menjelaskan bahwa puasa melatih kedisiplinan, kesabaran, serta kepedulian sosial. Nilai-nilai ini, menurutnya, menjadi bekal bagi umat Islam dalam menjalani kehidupan yang lebih baik. Selain manfaat spiritual, ia juga menyoroti dampak positif puasa bagi kesehatan.

"Puasa adalah salah satu metode untuk menjaga kesehatan. Bahkan, puasa sunnah Senin dan Kamis yang dilakukan secara rutin dapat menunjang kebugaran tubuh," ujar Prof. Ganefri yang juga menjabat sebagai Ketua PW Dewan Masjid Indonesia Provinsi Sumatera Barat.

Ia juga menambahkan bahwa praktik berpuasa tidak hanya dilakukan oleh umat Islam, tetapi juga dianut oleh agama lain di dunia. Hal ini menunjukkan bahwa puasa memiliki manfaat universal, baik dari segi spiritual maupun kesehatan fisik.

Ceramah Ramadhan ini memberikan wawasan mendalam bagi para jamaah, bahwa puasa bukan hanya menahan lapar dan haus, tetapi juga sarana pendidikan karakter dan pola hidup sehat. Dengan memahami nilai-nilai di balik ibadah ini, diharapkan umat Muslim dapat menjalankan puasa dengan lebih maksimal serta menerapkan hikmahnya dalam kehidupan sehari-hari.(*)

Baca berita terkait Pendidikan lainnya di Google News

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini