
Jika Anda menggunakan kompor tanam gas, desain dapur akan terlihat lebih elegan dan mewah.
4. Dilengkapi Banyak Fitur Tambahan
Kelebihan lain dari kompor tanam adalah adanya berbagai fitur modern tambahan. Misalnya, dilengkapi dengan timer dan alarm yang dapat diatur secara otomatis untuk mencegah masakan terlalu matang. Modelnya pun bervariasi, ada yang menggunakan induksi maupun gas.
Kekurangan Kompor Tanam
1. Posisi Tidak Dapat Diubah
Kompor gas biasa dapat dipasang dengan mudah secara mandiri. Namun, berbeda dengan kompor tanam yang pemasangannya lebih rumit karena bagian pipa gas harus diletakkan secara tersembunyi. Pemasangan kompor tanam memerlukan tenaga ahli agar terpasang dengan baik dan aman.
2. Konsumsi Listrik Lebih Besar
Kompor tanam induksi memiliki beberapa kekurangan, antara lain:Membutuhkan daya listrik yang besar.
Peralatan memasak harus memiliki permukaan datar karena tungku kompor bersifat rata.
Tidak semua jenis peralatan memasak dapat digunakan, karena hanya peralatan tertentu yang kompatibel dengan tungku listrik.
Editor : Wanda Nurma Saputri