
Selain sampah, Elzadaswarman menyoroti kondisi drainase di sekitar jalan Pahlawan, kelurahan Sawahpadang Aua Kuniang, yang kerap menimbulkan genangan air saat hujan lebat.
Ia meminta dinas terkait untuk segera membersihkan saluran agar tidak lagi menyebabkan banjir lokal.
"Dengan keterlibatan semua pihak, harapan kita Payakumbuh bisa menjadi kota yang lebih bersih, sehat, dan nyaman bagi seluruh warganya," tutupnya.
Sementara itu, pengurus masjid Mujahadah Faisal, menyatakan dukungannya terhadap upaya yang dilakukan pemerintah, terutama dalam menjaga kebersihan lingkungan.
"Kami selalu mendukung program Pemko Payakumbuh, terutama yang berkaitan dengan kebersihan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat,"ujarnya.
Lebih lanjut, Faisal berharap kegiatan-kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan untuk membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan."Insya Allah, jika kita bersama-sama bergerak, Payakumbuh yang bersih, sehat, dan sejahtera bisa terwujud,"pungkasnya. (nura)
Baca berita terkait Kota Payakumbuh di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri