Wabup H. Yulian Efi Sambut Kedatangan Tim Safari Ramadhan Wagub Vasco

×

Wabup H. Yulian Efi Sambut Kedatangan Tim Safari Ramadhan Wagub Vasco

Bagikan berita
Wabup H. Yulian Efi Sambut Kedatangan Tim Safari Ramadhan Wagub Vasco
Wabup H. Yulian Efi Sambut Kedatangan Tim Safari Ramadhan Wagub Vasco
iklan pelantikan gubernur

KUPASONLINE.COM -- Wakil Bupati Solok Selatan H. Yulian Efi menyambut kedatangan Tim II Safari Ramadhan Provinsi Sumatera Barat yang dipimpin oleh Wakil Gubernur Vasco Ruseimy.

Kunjungan Tim Safari Ramadhan dilakukan di Masjid Jabal Nur Jorong Mantirai Indah Nagari Pulakek Koto Baru Kecamatan Sungai Pagu, Selasa (11/3/2025).

Dalam sambutannya, Wabup berterima kasih atas kunjungan Vasco yang sekaligus menjadi kunjungan pertamanya setelah resmi menjadi Wakil Gubernur Sumatera Barat.

"Suatu kebanggan bagi kami Bapak Wagub bisa hadir di tengah-tengah kami menghadiri Safari Ramadhan Provinsi Sumatera Barat, kali ini di Solok Selatan," kata Yulian sore ini.

Pada kunjungan yang diawali dengan sholat Ashar berjamaah ini, Wabup menyampaikan ke depannya berharap agar hubungan kerja sama daerah dan provinsi bisa berjalan dengan baik. Sejalan dengan itu, program-program yang diusung oleh pemerintah bisa sinkron yang berjalan dengan baik.

Editor : Mar Afrilia
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
PURNA TUGAS SINAMARPemerintah Nagari Sinamar Kecamatan Asam JujuhanBUPATI PESSELPemerintah Nagari Koto Tinggi