Kolaborasi OKP dan TP-PKK Kalteng Bagikan 1.000 Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadan

×

Kolaborasi OKP dan TP-PKK Kalteng Bagikan 1.000 Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadan

Bagikan berita
Kolaborasi OKP dan TP-PKK Kalteng Bagikan 1.000 Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadan
Kolaborasi OKP dan TP-PKK Kalteng Bagikan 1.000 Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadan
iklan pelantikan gubernur

KUPASONLINE.COM – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang menjalankan ibadah puasa, enam Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) bersama Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Kalimantan Tengah, Aisyah Thisia Agustiar Sabran, membagikan 1.000 takjil kepada masyarakat di Bundaran Besar Palangka Raya, Minggu (9/3/2025).

Kegiatan ini melibatkan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI), Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI), Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI), Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI), dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM).

Dalam kesempatan tersebut, Ketua TP-PKK Kalteng, Aisyah Thisia Agustiar Sabran, menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya tentang berbagi makanan, tetapi juga sebagai wujud kebersamaan dan kepedulian sosial.

"Kami ingin memastikan bahwa Ramadan ini membawa keberkahan bagi semua, terutama bagi mereka yang sedang dalam perjalanan dan tidak sempat berbuka di rumah. Dengan keterlibatan para pemuda, kita menunjukkan bahwa semangat gotong royong masih kuat di Kalimantan Tengah," ujar Aisyah.

Salah satu perwakilan dari PMII, Hafidz, menyambut baik inisiatif ini dan berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan selama bulan Ramadan.

"Kami sangat mengapresiasi kegiatan berbagi takjil ini karena tidak hanya membantu masyarakat yang berpuasa, tetapi juga menunjukkan perhatian pemerintah terhadap warganya. Semoga kegiatan ini bisa terus berlanjut selama Ramadan dan menjadi inspirasi bagi organisasi lainnya," ungkap Hafidz.

Kegiatan ini juga mendapat perhatian dari Plt. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kalteng, Muhammad Reza Prabowo, yang menegaskan bahwa kepedulian sosial adalah bagian dari nilai luhur yang harus terus dijaga oleh generasi muda.

"Generasi muda Kalimantan Tengah adalah generasi yang berharga. Mereka harus tumbuh dalam lingkungan yang menjunjung tinggi toleransi, kasih sayang, dan nilai-nilai kearifan lokal. Prinsip Belom Bahadat harus terus diterapkan agar kita semua bisa maju secara setara, efektif, dan efisien," tegasnya.

Reza juga menambahkan bahwa aksi berbagi takjil ini mencerminkan semangat Huma Betang, di mana semua masyarakat bisa hidup berdampingan dalam harmoni dan kebersamaan.

Membangun Solidaritas di Bulan Ramadan

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
PURNA TUGAS SINAMARPemerintah Nagari Sinamar Kecamatan Asam JujuhanBUPATI PESSELPemerintah Nagari Koto Tinggi