Mengenal Berbagai Jenis Stainless Steel, Kelebihan dan Kegunaannya

×

Mengenal Berbagai Jenis Stainless Steel, Kelebihan dan Kegunaannya

Bagikan berita
Mengenal Berbagai Jenis Stainless Steel, Kelebihan dan Kegunaannya
Mengenal Berbagai Jenis Stainless Steel, Kelebihan dan Kegunaannya
iklan pelantikan gubernur

Kandungan nikel pada tipe ini sekitar dua persen, namun ketahanan terhadap karatnya masih terbatas. Jenis ini sering digunakan untuk pagar, kanopi, dan sebagainya, tetapi tidak cocok untuk peralatan yang bersentuhan langsung dengan makanan.

3. Stainless steel Tipe 304

Selanjutnya, ada tipe 304, yang dikenal sebagai stainless steel food grade. Tipe ini memiliki kadar nikel sekitar delapan persen dan umumnya digunakan dalam industri makanan, seperti untuk sendok, meja makan, peralatan makan, dan sebagainya.

4. Stainless steel tipe 316

Terakhir, tipe 316 adalah stainless steel grade tertinggi. Tipe ini memiliki kandungan nikel sebesar 10 persen, menjadikannya lebih tahan terhadap karat dan korosi.

Stainless steel tipe 316 ini sering digunakan dalam industri yang lebih maju, seperti pipa untuk minyak, peralatan medis, dan sebagainya, karena ketahanannya yang sangat tinggi terhadap karat. Jenis ini sangat direkomendasikan untuk kebutuhan yang memerlukan ketahanan terhadap korosi yang ekstrem.

Tipe 304 juga cukup tahan terhadap karat, sementara tipe 201 dan 430 memiliki ketahanan karat yang lebih rendah dan lebih mudah mengalami korosi.

Memang, cara untuk memeriksa jenis stainless steel ini cukup sulit, karena dari segi penampilan, mereka sering terlihat mirip satu sama lain. Namun, perbedaan harga antara masing-masing jenis sangat signifikan, mulai dari tipe 430 hingga tipe 316, harganya bisa berlipat ganda.

Untuk memastikan keaslian stainless steel, kita bisa menggunakan magnet.

Stainless steel tipe 430 dan 201 biasanya akan tertarik magnet, sementara tipe 304 dan 316 tidak akan tertarik magnet.

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
PURNA TUGAS SINAMARPemerintah Nagari Sinamar Kecamatan Asam JujuhanBUPATI PESSELPemerintah Nagari Koto Tinggi