
KUPASONLINE.COM – Bupati Barito Selatan, H. Eddy Raya Samsuri, ST., MM., bersama Wakil Bupati Khristianto Yudha, ST., melakukan kunjungan kerja sekaligus silaturahmi ke Kantor Kepolisian Resor (Polres) Barito Selatan di Jalan Sukarno-Hatta, Buntok, pada Rabu (5/3/2025).
Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kapolres Barito Selatan, AKBP Asep Bangbang Saputra, S.I.K., beserta jajaran di ruang kerja Kapolres. Dalam kesempatan itu, Kapolres menyampaikan apresiasinya atas kunjungan yang dilakukan oleh pimpinan daerah Barito Selatan.
“Kami siap bersinergi dengan pemerintah daerah untuk menjaga situasi kamtibmas yang selama ini aman, kondusif, dan terkendali,” ujar Kapolres AKBP Asep Bangbang Saputra.
Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas berbagai isu strategis, termasuk upaya peningkatan keamanan dan rencana pembangunan fasilitas hingga ke tingkat desa. Bupati Eddy Raya Samsuri menekankan pentingnya pemerataan pembangunan agar seluruh masyarakat Barito Selatan dapat merasakan manfaatnya secara nyata.
“Kita akan terus meningkatkan fasilitas, baik di kota maupun di desa-desa, agar masyarakat dapat lebih merasakan kehadiran pemerintah,” kata Bupati Eddy Raya Samsuri.
Kapolres Barito Selatan juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada pemerintah daerah atas dukungan yang telah diberikan kepada kepolisian dalam menjalankan tugasnya.“Kami berterima kasih kepada Pak Bupati dan jajaran yang selama ini telah memberikan dukungan penuh kepada kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ucapnya.
Kunjungan ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, termasuk Asisten I Yoga Prasetianto Utomu, Asisten II Rahmat Nuryadin, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Ita Minarni, serta Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga dan Pariwisata Manat Simanjuntak.
Silaturahmi ini diharapkan dapat semakin memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan kepolisian dalam menjaga keamanan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Barito Selatan.(wda)
Baca berita terkait Kabupaten Barito Selatan lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri