35 Varion Produk Ramaikan Pasar Pabukoan Payakumbuh

×

35 Varion Produk Ramaikan Pasar Pabukoan Payakumbuh

Bagikan berita
35 Varion Produk Ramaikan Pasar Pabukoan Payakumbuh
35 Varion Produk Ramaikan Pasar Pabukoan Payakumbuh
iklan pelantikan gubernur

KUPASONLINE.COM - Setiap tahun, tepatnya pada bulan puasa, kota Payakumbuh diramaikan dengan pasar pabukoan, tidak hanya di pusat kota, akan terapi juga berada di beberapa kelurahan. Kali ini, di tahun 2025 Sebanyak 130 pedagang dengan 35 varian produk siap meramaikan pasar yang berlangsung selama bulan Ramadan ini di jalan Sutan Usman, pusat kota.

Agar semaraknya pasar pabukoan di pasar Payakumbuh itu, dibuka secara resmi oleh wakil walikota Payakumbuh, Elzadaswarman, Sabtu 1 Maret 2025. Dalam sambutannya, Elzadaswarman menegaskan bahwa pasar Pabukoan merupakan salah satu ciri khas kota Payakumbuh setiap ramadan.

“Ini bukan hanya sekadar kegembiraan menyambut Ramadan, tetapi juga menjadi ajang untuk menggerakkan ekonomi masyarakat, terutama pelaku UMKM.

Kami berharap para pedagang selalu memperhatikan kualitas rasa, kemasan, serta kebersihan makanan dan tempat berjualan,”ujar Elzadaswarman.

Untuk memastikan keamanan pangan, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menempatkan mobil laboratorium keliling di lokasi pasar guna mengawasi produk makanan yang dijual.

Hal ini bertujuan memberikan jaminan kesehatan bagi masyarakat yang membeli takjil dan hidangan berbuka puasa.

Selain itu, wakil walikota juga mengingatkan agar pedagang dan pengunjung menjaga kebersihan lingkungan pasar.

“Jangan sampai sampah di pasar Pabukoan menjadi masalah baru. Selain itu, perhatikan juga aspek keamanan, baik bagi penjual maupun pembeli,”tambahnya.

Acara peresmian ditandai dengan pengguntingan pita, dilanjutkan dengan peninjauan stan pedagang oleh jajaran Forkopimda.

Acara yang menjadi tradisi tahunan di kota Payakumbuh ini dihadiri oleh Ketua DPRD, Dandim, Wakapolres, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, Kepala Dinas Perhubungan, serta perwakilan dari Pertamina Petra Niaga.

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
PURNA TUGAS SINAMARPemerintah Nagari Sinamar Kecamatan Asam JujuhanBUPATI PESSELPemerintah Nagari Koto Tinggi