
KUPASONLINE.COM - Ruas jalan Lakuak Tarok - Cubadak Air Pariaman Utara Kota Pariaman rusak parah.
Banyak lubang-lubang besar yang dalam di permukaan badan jalan siap memangsa pengguna jalan yang lengah.
Kerusakan itu sudah lama menghiasi jalur perekonomian masyarakat tersebut.
Dari jalan yang rusak, dikala cuaca panas berdebu sebaliknya jika hujan digenangi air sehingga merisaukan pengguna jalan, pantauan Kupasonline.com, Selasa (25/2/2025).
Banyak pengguna jalan berharap akan perbaikan terhadap jalan rusak tersebut kepada pihak berwenang di daerah ini.
Seperti dikemukakan Indra, pengguna jalan yang rajin melewati jalur tersebut, merasa prihatin dengan kondisi kerusakan yang ada kini.Lubang-lubang besar dan kecil menghiasi permukaan badan jalan, lengah sedikit bisa celaka.
Hal yang senada juga dikatakan Nal, jalan rusak ini seyogianya dapat perbaikan dari yang berkompeten, sebab ini jalur ramai dan jalur perekonomian bagi masyarakat dan kerusakannya juga sudah lama.
Kita berharap perbaikan segera dapat dilakukan supaya bisa berlalu lintas yang aman dan nyaman tidak was-was lagi melewati jalur tersebut.(Tris).
Baca berita terkait Kota Pariaman lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri