
KUPASONLINE.COM - Pada hari ini, kita akan membahas dunia seputar blind, dengan fokus pada roller blind yang sangat populer dan banyak disukai orang.
Kita akan membahas kelebihan dan kekurangan roller blind serta menjelaskan berbagai jenis roller blind yang ada di pasaran, baik untuk interior maupun eksterior, termasuk sistemnya.
Dulu, banyak orang menggunakan gorden dengan cara digeser ke kanan dan kiri, seperti gorden zaman dahulu.
Namun, seiring berkembangnya desain rumah, banyak orang lebih memilih model rumah dengan banyak kaca dan gaya minimalis. Mereka cenderung tidak ingin repot dengan perawatan gorden kain, maka diciptakanlah roller blind.
Memilih Roller Blind Terbaik tahun 2025
Roller blind adalah penutup jendela yang digulung ke atas. Kelebihan roller blind adalah hemat tempat karena modelnya yang digulung. Terdapat pipa di bagian atasnya, dan kainnya naik turun di sepanjang daun jendela. Ketika roller blind berfungsi, ia dapat menutup dengan sempurna jendela atau kaca.
Namun, saat dibuka, roller blind akan tersembunyi dan tidak terlihat sama sekali. Ini sangat berbeda dengan gorden kain, yang cenderung lebih bulky dan masih terlihat meskipun sudah dilipat.Gorden klasik dan mewah memang masih digunakan di beberapa rumah, karena desainnya yang elegan.
Namun, untuk rumah-rumah modern, banyak orang lebih memilih roller blind karena desainnya yang minimalis dan perawatannya yang lebih mudah.
Roller blind kini berkembang dengan berbagai sistem buka tutup dan pilihan bahan.
Sistem buka tutup yang paling umum adalah manual, yaitu dengan cara menarik dan menurunkan kain secara manual. Namun, terdapat juga varian yang turunnya manual tetapi naiknya otomatis, atau sebaliknya, ada yang keduanya otomatis.
Editor : Wanda Nurma Saputri