DPRD Payakumbuh Dukung Pelaksanaan Ops Singgalang 2025

×

DPRD Payakumbuh Dukung Pelaksanaan Ops Singgalang 2025

Bagikan berita
Ketua DPRD Payakumbuh Wirman Putra Dt. Rajo Mantiko Alam ketika menyatakan dukungan penuh terhadap Ops Singgalang, usai menghadiri apel gelar Pasukan di Mapolres Payakumbuh, Senin 10 Februari 2025.
Ketua DPRD Payakumbuh Wirman Putra Dt. Rajo Mantiko Alam ketika menyatakan dukungan penuh terhadap Ops Singgalang, usai menghadiri apel gelar Pasukan di Mapolres Payakumbuh, Senin 10 Februari 2025.

KUPASPNINE.COM - Pelaksanaan Operasi Keselamatan (OPS) Singgalang 2025 digelar Polres Payakumbuh merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kesadaran berlalu lintas serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Hal tersebut disampaikan ketua DPRD kota Payakumbuh, Wirman Putra Dt. Rajo Mantiko Alam ketika menyatakan dukungan penuh terhadap Ops Singgalang, usai menghadiri apel gelar Pasukan di Mapolres Payakumbuh, Senin 10 Februari 2025.

DPRD kota Payakumbuh mendukung penuh langkah Polres Payakumbuh dalam menggelar Operasi Keselamatan ini. Upaya ini sangat penting untuk menekan angka pelanggaran lalu lintas sekaligus menciptakan situasi yang lebih kondusif di wilayah kita.

Ia menekankan bahwa keselamatan berlalu lintas bukan hanya tanggung jawab aparat kepolisian, tetapi juga memerlukan partisipasi aktif dari masyarakat.

Oleh karena itu, ia mengajak seluruh warga untuk mematuhi aturan lalu lintas demi keamanan bersama.

“Keselamatan di jalan bukan hanya soal menghindari sanksi hukum, tetapi juga menyangkut nyawa kita dan orang lain. Kami berharap operasi ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk lebih disiplin dalam berlalu lintas,”ulas Wirman.

Sementara itu, Kapolres Payakumbuh AKBP Ricky Ricardo menyatakan pihaknya telah menyiapkan strategi dan personel untuk memastikan operasi berjalan efektif.

OPS Singgalang 2025 ini akan kita laksanakan dari tanggal 10 - 23 Februari 2025. Harapkan kita dapat mewujudkan Asta Cita dalam rangka Cipkon Kamseltibcarlantas jelang perayaan Idul Fitri 1446 H.

"Kemudian, operasi ini bertujuan untuk menekan angka kecelakaan dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas. Kami juga akan menindak pelanggaran yang berpotensi membahayakan keselamatan pengguna jalan,"ujar Ricky.

Ia menambahkan Polres Payakumbuh telah berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk memastikan kelancaran operasi, termasuk dengan pemerintah daerah dan unsur Forkopimda.

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini