KUPASONLINE.COM - Pada hari ini kita akan membahas mengenai dunia plafon, meliputi berbagai aspek tentang plafon dalam berbagai macam bangunan seperti rumah, kantor, gedung, dan sebagainya.
Kita tahu bahwa perkembangan plafon dari masa ke masa sudah sangat pesat.
Oleh karena itu, berbagai bahan tradisional hingga bahan yang paling ringan akan saya bahas dalam edisi kali ini. Mari kita simak.
Pada kesempatan ini, kita akan membahas 6 hingga 7 jenis bahan plafon yang masih digunakan hingga saat ini.
Setiap jenis akan dibahas secara rinci mengenai kelebihan dan kekurangannya.
Pilihan Plafon Untuk Rumah
1. Plafon Multiplek
Plafon dari bahan kayu, misalnya. Rumah seseorang dibangun pada tahun 1980-an dan masih menggunakan plafon dari bahan multiplek.Dulu, bahan ini sangat populer di kalangan rumah-rumah menengah ke atas yang menggunakan plafon berbahan kayu atau multiplek.
Sebenarnya, bahan ini cukup kuat, tergantung pada kualitas kayu atau multipleknya.
Bahkan, rumah saya yang sudah hampir berusia 45 tahun masih memiliki plafon yang utuh dan kuat, tidak pernah rusak, dan tetap kokoh.
Editor : Wanda Nurma Saputri