Polres Labusel Patroli Skala Besar Libatkan Personel Gabungan Jaga Kondusifitas Isra mi'raj dan Tahun Baru Imlek

×

Polres Labusel Patroli Skala Besar Libatkan Personel Gabungan Jaga Kondusifitas Isra mi'raj dan Tahun Baru Imlek

Bagikan berita
Polres Labusel Patroli Skala Besar Libatkan Personel Gabungan Jaga  Kondusifitas Isra mi'raj  dan Tahun Baru Imlek
Polres Labusel Patroli Skala Besar Libatkan Personel Gabungan Jaga Kondusifitas Isra mi'raj dan Tahun Baru Imlek
iklan pelantikan gubernur

KUPASONLINE.COM - Guna mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat dalam rangka peringatan isra mi'raj nabi Muhammad SAW 1446H dan perayaan tahun Baru Imlek 2576 kongzili tahun 2025,Polres Labusel melaksanakan kegiatan berupa patroli skala besar dengan sasaran utama lokasi yang di anggap rawan tindak kejahatan diwilayah hukum Polres Labuhanbatu Selatan ,Senin ( 27-1-2025 ).

Patroli yang melibatkan personel gabungan terdiri dari Polri 10 personel dipimpin IPDA M.Lbn Tobing,TNI 5 personel,Dinas Perhubungan Labusel 4 personel dan Satpol PP sebanyak 6 personel melakukan patroli diseputaran SPBU Blok Songo,SPBU Asam Jawa serta lapangan SBBK kota Pinang dengan menggunakan 4 unit kendaraan roda empat dan 2 unit kendaraan roda dua.

Patroli difokuskan pada pengamanan wilayah rawan kejahatan,pengaturan potensi kemacetan,serta antisipasi tindakan kriminal diarea wisata dan SPBU dengan hasil yang aman dan terkendali tanpa kemacetan yang berarti maupun kejahatan jalanan.

Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Arifin Fachreza SH ,Sik ,MH menyampaikan apresiasi atas kerja sama tim yang solid."Kami mengucapkan terimakasih atas kerja sama TNI dan instansi terkait dalam hal menjaga kondisi yang kondusif diwilayah kabupaten Labuhanbatu selatan dengan tetap menjaga sikap ramah saat berinteraksi terhadap masyarakat.

Semoga kegiatan ini terus menjaga keamanan wilayah hukum Polres Labusel,terutama pada momentum penting seperti perayaan besar dan hari - hari lainnya ,ujar Arifin .

AKBP Arifin Fachreza SH ,Sik ,MH menghimbau kepada masyarakat yang sedang melakukan masa liburan agar selalu menjaga ketertiban dan keamanan barang pribadi selama berada dilokasi umum.Polres Labuhanbatu Selatan yang presisi siap mengamankan agenda Kamtibmas dengan terus berbuat baik ,kerja cepat,cerdas dan tuntas serta ikhlas. Dilansir dari media Humas polri.(hen)

Baca berita terkait Lampung Selatan lainnya di Google News

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
PURNA TUGAS SINAMARPemerintah Nagari Sinamar Kecamatan Asam JujuhanBUPATI PESSELPemerintah Nagari Koto Tinggi