Gubernur Sumbar, Festival Durian Solok Selatan Sebagai Sarana Promosi Potensi Lokal

×

Gubernur Sumbar, Festival Durian Solok Selatan Sebagai Sarana Promosi Potensi Lokal

Bagikan berita
Gubernur Sumbar, Festival Durian Solok Selatan Sebagai Sarana Promosi Potensi Lokal
Gubernur Sumbar, Festival Durian Solok Selatan Sebagai Sarana Promosi Potensi Lokal

KUPASONLINE.COM– Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, menyatakan bahwa Festival Durian yang diadakan di Kabupaten Solok Selatan merupakan kesempatan penting untuk memperkenalkan potensi lokal, khususnya durian Solok Selatan yang terkenal kelezatannya, kepada masyarakat luas.

Pernyataan tersebut disampaikan saat Mahyeldi membuka secara resmi Festival Durian Ke-4 di Pulau Mutiara, Nagari Lubuk Gadang Utara, Kecamatan Sangir, pada Sabtu (18/1/2025).

"Festival ini adalah langkah strategis untuk mengenalkan durian Solok Selatan yang sudah terkenal dengan rasa enaknya kepada masyarakat lebih luas," ujar Mahyeldi dalam sambutannya.

Gubernur Sumbar tersebut memberikan apresiasi kepada Bupati Solok Selatan dan seluruh jajaran pemerintah daerah yang telah konsisten menyelenggarakan festival ini. Menurutnya, setiap daerah di Sumatera Barat memiliki keunggulan produk lokal masing-masing, namun ada yang sudah dikenal luas dan ada yang belum. Oleh karena itu, peran pemerintah sangat penting dalam memfasilitasi agar produk unggulan daerah dapat semakin dikenal oleh masyarakat.

“Festival ini sangat berdampak tidak hanya bagi para petani durian, tetapi juga bagi sektor lainnya. Pemerintah perlu hadir untuk memperhatikan kepentingan masyarakat banyak,” tambah Mahyeldi.

Ia juga menekankan bahwa sektor pariwisata menjadi salah satu fokus pembangunan nasional dan menjadi prioritas di provinsi ini. Festival Durian Solok Selatan, menurutnya, berpotensi untuk dijadikan sebagai agenda resmi provinsi di masa mendatang.

Di kesempatan yang sama, Bupati Solok Selatan, Khairunas, menyampaikan terima kasih kepada Gubernur Mahyeldi dan jajaran OPD Sumbar yang telah hadir untuk meramaikan festival tersebut. Kehadiran mereka, menurut Khairunas, memberikan semangat bagi pemerintah daerah dan masyarakat dalam menjalankan setiap kegiatan.

"Kami sangat berterima kasih kepada Gubernur dan semua pihak yang telah mendukung acara ini, terutama kepada panitia dan masyarakat Solok Selatan. Ini merupakan bukti kolaborasi dalam memajukan UMKM dan pariwisata di Solok Selatan," ungkap Bupati Solok Selatan. (*)

Baca berita terkait Pemprov Sumbar lainnya lainnya di Google News

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
rosandisungai limauyasinBurhanuddinSekretariat DPRD kabupaten Dharmasraya Imam Mahfuri,S.E bersama  Ny.AyuKUD Makmur