Oleh karena itu, cobalah untuk merencanakan waktu bersama, misalnya di akhir pekan. Anda juga bisa mencoba menyimpan ponsel agar lebih fokus pada pasangan, sehingga waktu bersama dapat terasa lebih bermakna.
3. Kendalikan Diri Saat Bertengkar
Ketika bertengkar, sangat penting untuk mengendalikan diri. Hindari saling mengucapkan kata-kata kasar atau melakukan tindakan fisik. Kontrol diri akan membantu menjaga hubungan tetap sehat dan bahagia, meskipun setelah bertengkar. Dengan sikap yang bijak, Anda dan pasangan dapat memperbaiki hubungan dan saling memahami satu sama lain.
4. Jangan Ragu untuk Memberi Pujian
Pujian sederhana dapat menjadi cara yang efektif untuk menjaga romantisme dalam hubungan.
Pujian atas pencapaian pasangan, ucapan terima kasih atas apa yang telah dilakukan, atau apresiasi lainnya dapat membuat pasangan merasa dihargai.
Memberikan pujian juga dapat memotivasi kalian berdua untuk terus berusaha memberikan yang terbaik dalam hubungan.5. Menjaga Komunikasi yang Baik
Hubungan yang harmonis selalu didasari oleh komunikasi yang baik. Jika komunikasi terjalin dengan baik, hubungan akan semakin erat.
Tanpa komunikasi yang baik, sering kali muncul kesalahpahaman yang dapat merusak hubungan. Oleh karena itu, penting untuk selalu terbuka satu sama lain dan mengungkapkan apa yang dirasakan. Dengan komunikasi yang jujur, hubungan kalian akan semakin sehat dan langgeng.
Editor : Wanda Nurma Saputri