KUPASONLINE.COM - Food preparation atau persiapan makanan adalah salah satu kegiatan yang kini semakin banyak diterapkan oleh banyak orang, terutama bagi mereka yang memiliki jadwal yang padat.
Dengan melakukan food preparation, kita dapat merencanakan dan menyiapkan bahan makanan untuk beberapa hari ke depan.
Ini bukan hanya tentang memasak dalam jumlah besar, tetapi juga tentang mengorganisir bahan-bahan yang akan digunakan sehingga proses memasak menjadi lebih efisien dan tidak memakan waktu. Bagi banyak ibu rumah tangga atau pekerja, food preparation adalah solusi praktis untuk memastikan keluarga tetap makan sehat tanpa harus menghabiskan banyak waktu di dapur setiap harinya.
Manfaat dari food preparation pun sangat beragam, mulai dari menghemat waktu dan biaya, hingga mengurangi limbah makanan.
Dengan mempersiapkan bahan-bahan lebih awal, kita dapat mengatur porsi makanan dengan lebih tepat dan menghindari pembelian bahan yang tidak diperlukan.
Selain itu, food preparation juga membantu kita mengelola bahan makanan dengan lebih baik, sehingga makanan yang disiapkan bisa bertahan lebih lama dan tidak cepat rusak.Artikel ini akan mengulas berbagai manfaat food preparation dan mengapa kegiatan ini menjadi pilihan yang sangat tepat untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Manfaat food preparation Bagi Ibu Rumah Tangga
1. Menghemat Biaya
Manfaat pertama adalah menghemat biaya. Kenapa bisa menghemat biaya? Karena food preparation membuat kita lebih hemat dengan merencanakan pembelian bahan-bahan untuk memasak selama seminggu.
Selain itu, usahakan untuk tidak membeli bahan-bahan di luar daftar belanja. Ini sangat penting agar kita belanja sesuai dengan daftar yang telah disusun dalam meal plan.
Editor : Wanda Nurma Saputri