Tokoh Nasional Irfendi Arbi Sebut Vasko Orangnya Baik, Tingkatkan Kejayaan Ranah Minang Dimata Dunia

×

Tokoh Nasional Irfendi Arbi Sebut Vasko Orangnya Baik, Tingkatkan Kejayaan Ranah Minang Dimata Dunia

Bagikan berita
Tokoh nasional Irfendi Arbi didampingi Wulan Denura selaku ketua tim pemenangan Supardi-Tri Venindra, sebut Vasko orangnya baik, tingkatkan kejayaan ranah minang dimata dunia.
Tokoh nasional Irfendi Arbi didampingi Wulan Denura selaku ketua tim pemenangan Supardi-Tri Venindra, sebut Vasko orangnya baik, tingkatkan kejayaan ranah minang dimata dunia.

KUPASONLINE.COM - Tokoh nasional yang merupakan warga kabupaten Limapuluh Kota Ir. H. Irfendi Arbi MP sebut calon wakil gubernur Sumatera Barat Vasko Ruseimy yang berpasangan dengan calon gubernur Mahyeldi orangnya baik dan pemuda sukses.

"Terlihat keramah tamahannya di acara konser musik menghadirkan artis ibu kota dan artis lokal, di gelanggang pacu kuda, Kubu Gadang, Payakumbuh Timur, Jumat malam 25 Oktober 2024,"kata Irfendi Arbi bersama Vasko kepada sejumlah wartawan didampingi Wulan Denura selaku ketua pemenangan Supardi-Tri Venindra, sama-sama nomor urut 1 (satu) dalam kontestan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 27 Nofember 2024 ini.

Diterangkan Irfendi Arbi, sosok Vasko benar-benar baik, santun dan menghormati semua lini. Dengan baiknya Vasko tentu menjadi pilihan bagi warga Payakumbuh khususnya dan warga Sumatera Barat umumnya

Merupakan sosok pengusaha muda dan politisi nasional yang saat ini namanya tengah ramai diperbincangkan masyarakat Sumatra Barat, karena maju dalam Pilgub Sumbar. Maju dalam kontestasi Pilkada 2024, Vasko memiliki segudang pengalaman dari berbagai organisasi dan partai politik yang dia ikuti.

Vasko Ruseimy, merupakan sosok pengusaha muda dan politisi nasional yang saat ini namanya tengah ramai diperbincangkan masyarakat Sumatra Barat, karena maju dalam Pilgub Sumbar. Maju dalam kontestasi Pilkada 2024. Kini Vasco menjabat sebagai ketua DPP Partai Gerindra, dan juga mengemban amanah beberapa jabatan strategis ditingkat nasional.

Vasko pria berdarah Minang dari suku Sikumbang yang memiliki gelar Sultan Nagari Sati. Kini dia ditugaskan oleh Presiden Terpilih Prabowo Subianto untuk mencalonkan diri sebagai calon Wakil Gubernur Sumatera Barat yang berpasangan dengan gubernur petahana Mahyeldi.

"Kami lihat program yang disusung Vasko bersama pasangannya Mahyeldi sangat bagus dan pro rakyat. Bagusnya sejalan pula dengan paslon walikota-wakil walikota Payakumbuh Supardi-Tri Venindra, sama-sama memperoleh nomor urut 1 (satu),"ujar mantan bupati kabupaten Limapuluh Kota itu.

Sementara itu, Wulan Denura kepada sejumlah wartawan pada malam heboh itu, menyebutkan Vasko Ruseimy, merupakan sosok pengusaha muda dan politisi nasional yang saat ini namanya tengah ramai diperbincangkan masyarakat Sumatera Barat.

Kini Vasko menjabat sebagai Ketua DPP Partai Gerindra, dan juga mengemban amanah beberapa jabatan strategis ditingkat nasional, yaitu sebagai pejabat eselon satu staf khusus wakil ketua DPR-RI, ketua BPP HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia), wakil ketua dewan pakar DPP Gekrafs (Gerakan Ekonomi Kreatif), wakil sekjen ICMI (Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia), dan Wakil Ketua Umum SKPI (Syarikat Kebangkitan Pemuda Islam).

Vasko Ruseimy maju sebagai Cawagub Sumbar, yakni untuk membangun kampung halamannya ini untuk bersama-sama dan meningkatkan kembali kejayaan ranah minang dimata dunia, yang mana sejak zaman pra kemerdekaan Suku Minangkabau selalu melahirkan sangat banyak tokoh tokoh besar yang berkiprah di segala bidang khususnya perpolitikan nasional bahkan internasional.

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini