Santri Telah Terbukti, Mampu Menduduki Berbagai Posisi Strategis di Negeri Ini

×

Santri Telah Terbukti, Mampu Menduduki Berbagai Posisi Strategis di Negeri Ini

Bagikan berita
Usai upacara foto bersama di pondok pesantren Al-Manar, nagari Batu Ampa, kecamatan Akabiluru, Selasa 22 Oktober 2024.
Usai upacara foto bersama di pondok pesantren Al-Manar, nagari Batu Ampa, kecamatan Akabiluru, Selasa 22 Oktober 2024.

"Fatwa ini menjadi pemantik semangat perjuangan yang kemudian mencapai puncaknya pada peristiwa 10 November 1945 yang kita peringati sebagai Hari Pahlawan,"jelasnya.

Lebih lanjut, Irwan menekankan bahwa tema tahun ini terinspirasi dari kitab Alfiyyah Ibnu Malik yang mengajarkan bahwa seorang santri memiliki tugas untuk melanjutkan perjuangan kiai. "Menyambung juang bukan hanya berarti mengenang, tetapi juga beraksi dengan semangat yang sama dalam menghadapi tantangan zaman modern,"jelasnya.

Dalam sambutannya, dijelaskan pula jika para pendahulu berjuang melawan penjajah dengan mengangkat senjata, maka santri masa kini berjuang melawan kebodohan dan kemunduran dengan mengangkat pena. Santri juga didorong untuk percaya diri karena telah terbukti mampu menduduki berbagai posisi strategis di negeri ini.

"Kita memiliki bukti nyata bahwa santri bisa menjadi apa saja. Mulai dari presiden seperti KH. Abdurrahman Wahid, wakil presiden seperti KH. Ma'ruf Amin, hingga berbagai posisi penting lainnya di pemerintahan dan dunia usaha,"tutup Irwan. (nura)

Baca Juga berita terkait Kabupaten Limapuluh Kota di Google News

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini