Hari ke 20 RTLH Bapak Jimmy Capai 82 Persen Pengerjaan

×

Hari ke 20 RTLH Bapak Jimmy Capai 82 Persen Pengerjaan

Bagikan berita
Hari ke 20 RTLH Bapak Jimmy Capai 82 Persen Pengerjaan
Hari ke 20 RTLH Bapak Jimmy Capai 82 Persen Pengerjaan

KUPASONLINE.COM – Percepatan Sasaran Fisik RTLH Bapak Jimmy program TMMD 122 Kodim 0914/TNT terus dilakukan Satgas di Desa Sebidai Kec Sesayap Kab Tana Tidung. Hingga saat ini pengerjaan RTLH milik Bapak Jimmy sudah mencapai 82 persen pengerjaan dinding rumah dan atap sudah terpasang, satgas TMMD kodim TNT terus berupaya dengan semaksimal mungkin sehingga rehab rumah tidak layak huni ini bisa selesai dengan jangka waktu yang telah di tentukan sebelumnya. Senin (21/10/2024)

Dansatgas Letkol Inf Abdul Rizka Fitrawan S.I.P M.Han Kodim 0914/TNT menyatakan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama mereka yang tinggal di rumah yang tidak layak huni. "Kami berharap, melalui program ini, masyarakat dapat merasakan manfaat nyata dari kehadiran TNI di tengah-tengah mereka," ujarnya.

Selain pembangunan RTLH, TMMD Kodim 0914/TNT juga melaksanakan berbagai kegiatan lain yang bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat di wilayah tersebut. Kegiatan TMMD ini diharapkan dapat menjadi contoh nyata dari sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun daerah.

Dengan dimulainya pembangunan RTLH ini, diharapkan masyarakat yang selama ini tinggal di rumah tidak layak huni dapat segera merasakan manfaat dari program unggulan KASAD ini. Satgas TMMD bersama dengan masyarakat setempat terus bekerja keras untuk menyelesaikan proyek ini sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. (*)

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
rosandisungai limauyasinBurhanuddinSekretariat DPRD kabupaten Dharmasraya Imam Mahfuri,S.E bersama  Ny.AyuKUD Makmur