Menjadi Inovasi Transportasi, RC Drive Mendapatkan Apresiasi Dari Bupati Pessel

×

Menjadi Inovasi Transportasi, RC Drive Mendapatkan Apresiasi Dari Bupati Pessel

Bagikan berita
Menjadi Inovasi Transportasi, RC Drive Mendapatkan Apresiasi Dari Bupati Pessel
Menjadi Inovasi Transportasi, RC Drive Mendapatkan Apresiasi Dari Bupati Pessel
2. Kupas

KUPASONLINE.COM - Bupati Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar, baru-baru ini mengunjungi RC Drive, sebuah platform transportasi online yang digagas oleh komunitas lokal Anak Nagari Pada Selasa (24/09).

Bupati Pessel memberikan apresiasi besar atas kehadiran inovasi ini, yang ia sebut sebagai solusi penting bagi mobilitas masyarakat Pesisir Selatan.

Menurut Bupati Rusma, RC Drive tidak hanya membantu masyarakat dalam mempermudah akses ke fasilitas-fasilitas penting, tetapi juga membuka peluang kerja baru bagi masyarakat lokal.

"Saya sangat mengapresiasi inisiatif dari Anak Nagari ini. RC Drive bukan hanya soal transportasi, tapi juga peluang ekonomi, dan ini kesempatan besar untuk daerah," ungkapnya.

Hadirnya RC Drive dianggap menjadi angin segar bagi kemajuan daerah, terutama dalam mendukung sektor pariwisata dan ekonomi daerah.

Inovasi ini dirancang untuk memberikan kemudahan mobilitas, baik untuk warga lokal maupun wisatawan, dengan memanfaatkan teknologi aplikasi yang bisa diakses melalui Play Store.

Selain itu, Rusma menegaskan bahwa pemerintah daerah siap memberikan dukungan penuh untuk keberlanjutan dan pengembangan platform tersebut.

"Kita harus dukung penuh! Karena ini adalah trobosan positif untuk kita semua, anak nagari juga bisa berinovasi di bidang teknologi," tambahnya.

Dr. Rodi Candra, salah satu pendiri RC Drive, mengungkapkan bahwa platform ini diluncurkan sebagai jawaban atas kebutuhan masyarakat akan transportasi yang efisien dan terjangkau.

"Kami optimis dapat memperluas layanan ini dan menjangkau lebih banyak wilayah di Sumbar," katanya.

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini