Sepakbola PON 2024, Kalsel Diarsiteki RD, Manager Tim Sumbar: Menang! Kalau Tidak Ingin Pulang Lebih Awal

×

Sepakbola PON 2024, Kalsel Diarsiteki RD, Manager Tim Sumbar: Menang! Kalau Tidak Ingin Pulang Lebih Awal

Bagikan berita
Sepakbola PON 2024, Kalsel Diarsiteki RD, Manager Tim Sumbar: Menang! Kalau Tidak Ingin Pulang Lebih Awal
Sepakbola PON 2024, Kalsel Diarsiteki RD, Manager Tim Sumbar: Menang! Kalau Tidak Ingin Pulang Lebih Awal

KUPASONLINE.COM - Tim sepakbola Sumatera Barat (Sumbar) akan menghadapi laga penentuan babak penyisihan grup D di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI-2024 melawan tim Kalimantan Selatan (Kalsel). Pertandingan yang berlangsung esok hari, Senin (9/9/2024) malam, pukul 20.15 WIB, akan digelar di Stadion Blang Paseh, Sigli. Kemenangan adalah harga mati bagi tim Sumbar untuk mengamankan tiket ke babak gugur 8 besar cabang olahraga sepakbola PON 2024.

Setelah kekalahan melawan Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Jumat (6/9/2024) lalu, Sumbar kini dalam posisi sulit. Tim yang diwakili oleh pemain muda berbakat seperti Wildan Chusnul Al Fasyi, kini duduk di peringkat ketiga klasemen sementara dengan 3 poin, di bawah NTT dan Kalsel yang sama-sama mengoleksi 4 poin. Sementara itu, Gorontalo dipastikan tersingkir setelah mengalami dua kekalahan, satu di antaranya dari Sumbar.

Manajer tim Sumbar, Era Sukma Munaf, menyatakan bahwa kondisi pemainnya siap tempur. "Anak-anak Alhamdulillah dalam kondisi baik. Mereka bertekad habis-habisan melawan Kalsel besok malam," ujar Era pada Minggu (8/9/2024) malam. Meski ada beberapa pemain yang mengalami cedera, tekad tim Sumbar tetap bulat untuk menang demi melanjutkan perjuangan di PON 2024.

Era juga menyadari bahwa tim Kalsel bukan lawan yang mudah, terlebih mereka diarsiteki oleh pelatih kenamaan, Rahmad Darmawan.

"Kami siap untuk meraih kemenangan, walaupun Kalsel bukan tim sembarangan. Hanya ada satu pilihan, menang kalau tidak ingin pulang lebih awal," tegasnya.

Dukungan dan doa dari masyarakat Sumbar menjadi hal yang sangat diharapkan oleh tim.

"Insya Allah, kami akan menampilkan permainan terbaik. Mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Sumbar di mana pun berada agar kami bisa mempersembahkan kemenangan untuk Ranah Minang tercinta," tutup Era Sukma.

Hasil dari pertandingan besok akan sangat menentukan nasib kedua tim. Jika Sumbar mampu memenangkan laga, mereka berpeluang besar melaju ke babak 8 besar. Cabor sepakbola putra PON 2024 akan membawa dua tim teratas dari setiap grup ke fase gugur, di mana mereka akan berhadapan dengan lawan dari grup lain.

Klasemen Sementara Grup D:

Kalsel (2 main, 1 menang, 1 seri) 4 poin

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
rosandisungai limauyasinBurhanuddinSekretariat DPRD kabupaten Dharmasraya Imam Mahfuri,S.E bersama  Ny.AyuKUD Makmur