27 Pemenang dari 9 Kategori Diumumkan di Lomba Expo SMK 2024

×

27 Pemenang dari 9 Kategori Diumumkan di Lomba Expo SMK 2024

Bagikan berita
27 Pemenang dari 9 Kategori Diumumkan di Lomba Expo SMK 2024
27 Pemenang dari 9 Kategori Diumumkan di Lomba Expo SMK 2024

KUPASONLINE.COM - Sebanyak 27 pemenang dari sembilan kategori Lomba Expo SMK 2024 telah resmi diumumkan. Dr. Geovanni Farel menyatakan bahwa pemenang dipilih dari 439 peserta yang berasal dari 758 pendaftar. Peserta datang dari berbagai daerah di Indonesia, dengan 193 di antaranya merupakan peserta dari luar Sumatera Barat.

"Kami sangat bahagia melihat atensi dari seluruh Indonesia. Semoga lomba ini bisa menjadi model untuk acara-acara serupa di masa depan," ujar Dr. Geovanni Farel, Tenaga Ahli Expo SMK dan Ketua Tim Juri, pada Senin (5/8).

Lomba ini diadakan dalam rangka International Expo SMK Sumbar yang akan berlangsung pada 7-11 Agustus di Pelataran Medan Nan Bapaneh, Ngalau Indah Kota Payakumbuh.

"Lomba ini adalah bentuk apresiasi kami kepada siswa SMK di seluruh Indonesia dan dunia. Kami ingin melihat potensi produk-produk kreatif dari SMK," ujar Supardi, SH, Ketua DPRD Sumbar yang menginisiasi Expo SMK ini melalui dana pokok pikiran DPRD.

Dr. Geovanni Farel juga menyampaikan bahwa karya-karya yang dikirimkan oleh siswa SMK sudah memenuhi standar internasional. "Ini sangat membahagiakan. Siswa SMK kita menunjukkan kreativitas yang tinggi dan siap bersaing di level internasional," ungkap Dosen Universitas Negeri Padang tersebut.

Selama Expo, berbagai kegiatan menarik akan digelar. Selain pameran produk, akan ada Vokasional Talks yang menghadirkan alumni SMK yang sukses, serta Diskusi Publik dengan skala internasional dan nasional. Menteri Pariwisata RI, Sandiaga Uno, dan Wakil Menteri Tenaga Kerja RI, Afriansyah Noor, juga dijadwalkan hadir.

Menariknya, akan ada Coaching Clinic dari Jerman yang dilangsungkan melalui Zoom. Selain itu, penandatanganan MoU antara SMK dan Dunia Kerja dari 32 perusahaan berbasis di Jerman, Jepang, Malaysia, dan beberapa kota di Indonesia akan turut mewarnai acara.

Fashion Show dan Live Cooking juga akan menjadi bagian dari rangkaian acara Expo, disertai pertunjukan dari siswa SMK, SMA, dan MAN di Sumbar.

"Ini akan menjadi pameran SMK yang mungkin pertama di Indonesia," tutup Supardi dengan optimisme tinggi.(*)

Baca berita terkait DPRD Sumbar lainnya di Google News

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini