KUPASONLINE.COM - PJ Wali Kota Padang, Andree Algamar, secara langsung membagikan bendera merah putih kepada para pengendara yang melintasi Kantor Balai Kota Padang di Bypass pada Rabu, 31 Juli.
Sebanyak 15.355 bendera akan dibagikan kepada masyarakat Kota Padang sebagai bagian dari gerakan nasional 10 juta bendera merah putih. Acara ini juga merupakan bagian dari peringatan Hari Jadi Kota Padang yang ke-355 tahun.
Andree Algamar menyatakan bahwa gerakan ini bertujuan untuk mengobarkan semangat nasionalisme menjelang peringatan ke-79 kemerdekaan Republik Indonesia.
"Di bulan Agustus ini, kita akan mengibarkan bendera selama satu bulan penuh, sesuai dengan arahan dari pemerintah pusat," ujar Andree, didampingi oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Padang, Tarmizi.
Ia juga mengajak seluruh masyarakat Kota Padang untuk memeriahkan rangkaian acara peringatan Hari Jadi Kota Padang ke-355 yang berlangsung dari 28 Juli hingga 11 Agustus 2024, dengan berbagai program acara yang menarik.
"Selanjutnya, bendera-bendera ini akan dibagikan oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan pihak Kecamatan," tambahnya.Semoga gerakan ini semakin meningkatkan semangat kebangsaan di Kota Padang. (*)
Baca berita terkait Kota Padang lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri