Pengurus Forwas Beraudiensi dengan Pimpinan BAZNAS Kabupaten Solok

×

Pengurus Forwas Beraudiensi dengan Pimpinan BAZNAS Kabupaten Solok

Bagikan berita
Ketua Baznas, H. Edwar (tengah baju batik), dan Wakil Ketua IV, Nazaruddin,S.Ag, (kanan) bersama Pengurus Forum Wartawan Solok.
Ketua Baznas, H. Edwar (tengah baju batik), dan Wakil Ketua IV, Nazaruddin,S.Ag, (kanan) bersama Pengurus Forum Wartawan Solok.

KUPASONLINE.COM - Pengurus Forum Wartawan Solok (Forwas) diterima beraudiensi dengan Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Solok, Drs. H. Edwar, MM, beserta para Wakil Ketua BAZNAS di Kantor BAZNAS di Koto Baru, Selasa, 30 Juli 2024.

Pengurus Forum Wartawan Solok (Forwas), yang hadir pada kegiatan tersebut masing-masing adalah, Ketua Forwas, Riswan Jaya, S.H., Sekretaris, Herman Rante dan Bendahara Irda Lili, Dewan Penasehat Syamsuardi Hasan dan Yemrizon Dt. Pengulu Nan Sati, serta Bidang Kesra dan Umum, Albetra.

Sedangkan Ketua BAZNAS Kabupaten Solok, Drs. Edwar, MM, didampingi Wakil Ketua I, Efendi Nur, S.H, Wakil Ketua III, Drs. H. El Yunus, SH, S.Pn, dan Wakil Ketua IV, Nazaruddin, S.Ag, M.Pd,

Pada audiensi itu, Ketua BAZNAS Kabupaten Solok, Drs. H. Edwar, MM, mengajak Pengurus Forwas, untuk membentuk Unit Pengumpul Zakat atau UPZ.

UPZ kata H. Edwar adalah satuan organisasi yang dibentuk oleh BAZNAS untuk membantu pengumpulan zakat.

UPZ ujar H. Edwar, memiliki tugas mengumpulkan zakat untuk melayani muzakki, yang berada pada Nagari atau Kecamatan, instansi-instansi Pemerintah dan swasta, baik dalam negeri maupun luar negeri.

Apabila nanti terbentuk Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Wartawan, kata H. Edwar, maka rekan-rekan wartawan yang ingin berzakat, bisa menyalurkan zakatnya melalui UPZ Wartawan yang ada dibentuk di Kabupaten Solok.

Sedangkan Ketua Forum Wartawan Solok (Forwas) Riswan Jaya, S.H.,didampingi jajaran Pengurus Forwas lainnya, mengucapkan terima kasih kepada Ketua BAZNAS Kabupaten Solok Drs. H. Edwar, MM, beserta para Wakil Ketua BAZNAS.

Yang telah menerima kunjungan Pengurus Forum Wartawan Solok (Forwas) untuk beraudiensi di Kantor BAZNAS Kabupaten Solok.

Terkait ajakan Ketua BAZNAS kepada Pengurus Forwas, untuk membentuk Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Wartawan di Kabupaten Solok, Riswan Jaya mengatakan hal itu sebuah gagasan yang bagus dan menarik.

Editor : Irda Lili
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
rosandisungai limauyasinBurhanuddinSekretariat DPRD kabupaten Dharmasraya Imam Mahfuri,S.E bersama  Ny.AyuKUD Makmur