Rusak Diterjang Banjir, Jembatan di Batangkapas Mulai Diperbaiki

×

Rusak Diterjang Banjir, Jembatan di Batangkapas Mulai Diperbaiki

Bagikan berita
Rusak Diterjang Banjir, Jembatan di Batangkapas Mulai Diperbaiki
Rusak Diterjang Banjir, Jembatan di Batangkapas Mulai Diperbaiki

KUPASONLINE.COM - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) memulai perbaikan dua akses jembatan yang rusak pasca terjadi banjir di Kecamatan Batangkapas beberapa waktu lalu.

Kepala Bidang Bina Marga, Dinas PUPR Pesisir Selatan, Fahresi Eka Siska Fahresi Eka Siska mengatakan, bahwa perbaikan kedua jembatan itu merupakan salah satu prioritas pemerintah daerah dalam tahun ini.

Sebab menurutnya, kedua akses jembatan itu merupakan salah akses penting bagi warga di kecamatan itu, karena keduanya merupakan akses utama masyarakat.

Selain akses utama kata Eka, perbaikan jembatan Batang Kapas dan Jembatan Tuik dilakukan untuk meningkatkan keselamatan bagi pengendara yang melintas setiap harinya.

"Pengerjaan yang dimulai yaitu pengerjaan oprit, yang mana dengan menimbun tanah atau urugan di belakang abutment jembatan untuk menghubungkan jalan dengan jembatan," kata Eka.

Kemudian tambahnya, tujuan perbaikan opri jembatan juga untuk menjaga kelandaian jalan, menahan beban kendaraan, mencegah erosi hingga mempercantik tampilan jembatan.

"Mudah-mudahan semua tahapan yang direncanakan selesai tepat waktu sehingga jembatan kembali dalam kondisi prima," ujarnya.

Lanjutnya mengatakan, menjelang kondisi jembatan dalam keadaan baik, Eka mengimbau kepada pengendara agar tetap berhati-hati saat melintasi kedua jembatan tersebut.

"Pengendara diimbau untuk tetap berhati-hati dan waspada saat melintasi jembatan," imbuhnya.

Perbaikan jembatan Batang Kapas dan Jembatan Tuik disambut baik oleh warga di Kecamatan Batang Kapas.

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini