KUPASONLINE.COM - Dinas Perkim LH Kota Pariaman sedang Mengupayakan untuk mengaktifkan Pusat Daur Ulang Sampah (PDU)) Kota Pariaman di Tungkal Utara kota setempat.
"Kita sekarang sedang membuat Telaahan Staf (TS) anggaran untuk oprasional PDU", kata Kepala Dinas Perkim LH Kota Pariaman, Feriandri menjawab Kupasonline.com, Jumat 12 Juli 2024.
PDU bantuan Kemen LH, selesai dibangun tahun 2021, lengkap dengan mesin pengolah sampah
Namun dalam perjalananya, pernah dipihak ketigakan, kini sunyi lagi dari kegiatan, makanya kita siap aktifkan kembali sesuai fungsinya, kata Ferialdi.Kapasitas mesin cukup besar, dapat mengolah sampah 10 ton perhari yang akan diolah jadi kompos dan biji plastik.
Mudah-mudahan TS yang diajukan direapon postif kemudian berlanjut dengan operasional PDU Kota Pariaman, kata Feriandri.(Tris).
Baca juga berita terkait Kota Padang lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri