KUPASONLINE.COM - Wakil Wali Kota Solok, Ramadhani Kirana Putra, melepas keberangkatan peserta Pawai Obor, Gebyar Takbir Idul Adha 1445 H, di Kota Solok, Minggu, 16 Juni 2024, malam , selepas salat isya.
Peserta Pawai obor yang terdiri dari anak-anak sekolah, remaja, bahkan orang tua, laki-laki dan perempuan itu, berkeliling melintasi sejumlah ruas jalan di Kota Solok.
Wakil Wali Kota Ramadhani Kirana Putra, melepas peserta Gebyar Takbir Pawai obor itu, dari Komplek Perumahan Lembah Nan Indah, Tanah Garam, Kecamatan Lubuk Sikarah.
" Dengan mengucap kata Bismillahirahmanirahim, kami lepas peserta Pawai obor, dalam rangka Gebyar Takbir Idul Adha 1445 H di Kota Solok " ucap Ramadhani Kirana Putra.
Sambil menyulutkan api obor yang ada di tangan kananya, kepada sejumlah peserta Pawai Obor yang berada di barisan terdepan.
Peserta Pawai obor, dengan sebatang bambu hijau di tanganya masing-masing, kemudian melintasi ruas jalan disekitar kawasan Kota Solok.Seperti diantaranya, melintasi kawasan jalan Parak Anau, Tanah Garam, kemudian ke Gurun Bagan, VI Suku dan sejumlah ruas jalan lainya.
Wakil Wali Kota Ramadhani Kirana Putra, bersama rombongan peserta Pawai obor Gebyar Takbiran Idul Adha 1445 H itu, sambil bertakbir mengagungkan nama Allah, kemudian berjalan menelusuri sejumlah ruas jalan di Kota Solok.
Kemeriahan nampak dari cahaya api obor, yang digenggam seluruh peserta Pawai obor, dalam iring-iringan cukup panjang. Membuat malam Takbiran Idul Adha 1445 H di Kota Solok, menjadi semarak dan meriah.
Salah seorang peserta pawai obor, Upik (12) dan sejumlah rekannya, mengaku senang bisa ikut serta menyemarakan pawai obor, bersama Wakil Wali Kota Ramadhani Kirana Putra.
Editor : Riswan Jaya