Komisioner Bawaslu Pesisir Selatan Syafrizal mengatakan sesuai dengan amanat dari undang-undang bapak/ibu sudah resmi sebagai pejuang demokrasi.
Ia menjelaskan, Panwaslu Kecamatan sangat selektif dan hati-hati dalam memilih PKD, dan saya yakin bapak/ibu yang dilantik hari ini adalah putra-putri terbaik Nagarinya masing-masing.
Syafrizal mengingatkan bahwa suasana pilkada nanti akan berbeda dengan suasana pemilu lalu, dan ini harus diperhatikan. Maka, jaga integritas, profesionalitas, dan independensi dalam melakukan pengawasan.
“Dari dulu Kecamatan Sutera dalam melaksanakan pengawasan dalam pemilihan umum selalu menjadi salah satu yang terbaik di Pesisir Selatan, dan saya berharap bapak/ibu mampu untuk menjaga nama baik itu,” terang Koordinator Divisi SDM, Organisasi, Pendidikan, dan Pelatihan Bawaslu Pessel saat memberikan kata sambutan.
“Setelah pelantikan, PKD langsung bekerja untuk mengawasi tahapan perekrutan petugas pemutahiran data pemilih (Pantarlih) oleh jajaran KPU,” tutupnya. (Zan)Baca Juga berita terkait Kabupaten Pesisir Selatan lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri