Jalur Jalan Tol Sumbar- Riau Bakal Melintasi Kabupaten Agam

×

Jalur Jalan Tol Sumbar- Riau Bakal Melintasi Kabupaten Agam

Bagikan berita
Bupati agam menanda tangani komitmen bersama
Bupati agam menanda tangani komitmen bersama

KUPASONLINE.COM – Pemprov Sumbar bersama Pemkab dan Pemko berkomitmen mempercepat pembangunan jalan Tol Padang-Pekanbaru seksi Sicincin-Padang Panjang-Bukittinggi-Limapuluh Kota.

Kabupaten Agam termasuk salah satu kawasan yang akan dilewati kelanjutan pembangunan jalan tol Sumbar-Riau tersebut.

Akan hal itu, komitmen bersama tersebut ditandatangani saat Rapat Antisipasi Banjir Bandang dan Lanjutan Pembangunan Jalan Tol Sicincin-Limapuluh Kota di Auditorium Gubernuran, Jumat (24/5/2024).

Usai penandatanganan, kepada wartawan, Bupati Agam, Dr H Andri Warman MM sangat mendukung kelanjutan pembangunan jalan tolong tersebut.

“Kita sangat mendukung kelanjutan pembangunan jalan tol ini, apalagi jalan tol ini infrastruktur strategis dalam penanganan bencana, bahkan menjadi jalur evakuasi yang cepat dan efisien bagi warga terdampak,” ujar Bupati Agam.

Editor : Mahesa Pandu Erlanggga
Bagikan

Berita Terkait
Terkini