Wagub Audy juga mengharapkan kerjasama yang lebih intensif lagi dari seluruh jajaran pemerintah daerah dan DPRD, instansi vertikal, BUMN dan BUMD, akademisi, swasta serta seluruh lapisan masyarakat, untuk dapat secara bersama-sama bersatu menyelesaikan persoalan-persoalan tersebut.
Kami yakin akan dapat mendorong pelaksanaan otonomi daerah yang lebih profesional jika kami bersatu dalam tekad dan memperkuat komitmen untuk mewujudkan Sumatera Barat madani yang unggul dan berkelanjutan. Dengan demikian, pelaksanaan hak, wewenang, dan kewajiban dalam menjalankan otonomi daerah benar-benar akan mampu memberikan ruang bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat di Sumatera Barat yang kita cita-citakan bersama, kata Audy.
Rekomendasi DPRD Sumbar tentang Laporan Keterangan Pertanggung jawaban (LKPJ) Kepala Daerah Tahun 2023 diserahkan langsung kepada wakil gubernur setelah ditetapkan.(*)
Baca juga berita terkait DPRD Sumbar lainnya di Google News Editor : Wanda Nurma Saputri