KUPASONLINE.COM -- Selasa 14 Mei 2024 malam, Bupati Pasaman Barat Hamsuardi meninjau lokasi banjir di Nagari Salido Saroha Ujung Gading Kecamatan Lembah Melintang, Kabupaten Pasaman Barat, bersama Kadis DPMN Randi Hermawan, Dinas Dispora, Disnaker, Camat Lembah Melintang, Wali Nagari Koto Gunung, dan pihak-pihak terkait lainnya.
Mengingat curah hujan yang tinggi di Provinsi Sumatera Barat, termasuk Kabupaten Pasaman Barat, Bupati Hamsuardi mengimbau masyarakat, khususnya di Kabupaten Pasbar, untuk tetap waspada.
"Saya himbau kepada seluruh masyarakat yang berada di daerah-daerah yang rawan seperti banjir, tanah longsor, setra warga yang tinggal di daerah pegunungan, dikarenakan pepohonan yang kemungkinan bisa tumbang kapan saja ini juga harus kita waspadai semuanya, " ujar Hamsuardi
Curah hujan yang tinggi di wilayah Sumatera Barat khusnya di Pasaman Barat ini di perkiraan masih cukup lama hingga bulan Desember mendatang, " tambahnya
Lebih lanjut Camat Lembah melintang Syaiful AM mengatakan kepada media ini melalui Telpon Wassap. Akibat curah hujan yang tinggi hingga menyebabkan aliran sungai meluap di Nagari Salido Saroha. Alhamdulillah sampai saat ini air yang sempat meluap ke pemukiman warga sudah mulai surut, " terang Syaiful.
Senada Wali Nagari Fitri Koto Gunung menjelaskan, Kalo di musim cuaca penghujan seperti sekarang ini ketika curah hujan tinggi melebihi 1 jam daerah kita sekarang sering mengalami luapan air.Karna koto sawah ada beberapa aliran sungai yang melintasi atau yang bermuara di koto sawah contohnya Sungai Bayang, Batang Si Kerbau, Batang Ujung Gading, Batang Gunung dan Batang lapu, Luapan air ke pemukiman warga bervariasi mulai dari 30-50 CM tergantung Luapan dari masing-masing sungai tersebut." tandas fitri (Dedi)
Baca berita sepuat Kabupaten Pasaman Barat lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri