KUPASONLINE.COM - Sudah 5 hari perbaikan PJU di Kota Pariaman terpending, karena mobil Crane mengalami kerusakan sejak Kamis minggu kemarin.
"Ya, mobil crane sudah 5 masuk bengkel, karena hydrolig crane yang rusak", kata Kepala UPTD ALKAL/PJU Kota Pariaman, Niko Razonta, Senin 13 Mei 2024.
Laporan masyarakat tentang PJU padam terus mengalir ke UPTD, namun untuk sementara perbaikanya dipending dulu,
setelah mobil crane selesai diperbaiki kegiatan pemeliharaan PJU jalan lagi.
Dalam 5 bulan tahun 2024 ini, susah dua kali mobil crane yang satu-satunya mobil untuk perbaikan PJU di Kota Pariaman ini mengalami kerusakan, kata Niko.
Kerusakan sekarang, ada pada mesin hydrolig crane.Mobil tersebut sudah lebih 15 tahun dipakai untuk rutinitas pemeliharaan PJU.
"Jadi terhadap laporan dari masyarakat tentang PJU padam atau rusak, memang terpending", aku Niko.
Mudah-mudahan dalam waktu dua hari ini perbaikan mobil crane selesai dikerjakan, dan rutinitas perbaikan PJU normal kembali,(Tris).
Baca berita selengkapnya terkait Kota Pariaman lainnya di Google News
Editor : Wanda Nurma Saputri