Partai Nasdem Payakumbuh Memanggil Putra-putri Terbaik Bertarung di Pilkada

×

Partai Nasdem Payakumbuh Memanggil Putra-putri Terbaik Bertarung di Pilkada

Bagikan berita
Relawan Zulmaeta ngambil formulir pendaftaran ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) partai Nasdem Payakumbuh, di sekretariat setempat, Rabu 1 Mei 2024.
Relawan Zulmaeta ngambil formulir pendaftaran ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) partai Nasdem Payakumbuh, di sekretariat setempat, Rabu 1 Mei 2024.

KUPASONLINE.COM--Dewan Pimpinan Cabang Partai Nasdem kota Payakumbuh mengundang putra-putri terbaik kota untuk berpartisipasi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan berlangsung pada akhir November ini.

Karena itu, DPD Partai Nasdem membuka pendaftaran penjaringan calon kepala daerah untuk Pilkada 2024 dari tanggal 1 Mei hingga 7 Mei 2024. Pendaftaran dimulai dari tingkat DPD dan hasilnya dikirim ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan kemudian dikirim kembali ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

“Mekanismenya setelah menerima penjaringan pendaftaran bakal calon kepala daerah maka di awal Juni 2024 akan dilakukan survei internal di DPD Nasdem,”kata ketua penjaringan bakal calon walikota dan wakil walikota Payakumbuh Hendra Yani kepada media online ini di sekretariat partai Nasdem Payakumbuh, Rabu 1 Mei 2024.

Menurutnya, kriteria bakal calon kepala daerah yang akan diusung Nasdem harus memiliki visi dan misi sama dengan partai. "Yang pasti calon yang akan ditunjuk Nasdem nanti harus bisa membesarkan partai ke depan,”ujarnya.

Selain itu, Hendra Yani memastikan para kader Nasdem di tingkat kota Payakumbuh akan maju sebagai kepala daerah maupun wakil kepala daerah.

“Kader yang akan maju dari internal kita itu diantaranya Erwin Yunas, Ahmad Ridha, Amriul Dt. Karaiang dan berkemungkinan besar ada figur yang lainnya,”kata Hendra Yani.

Ditambahkan Rahmein, DPD partai Nasdem kota Payakumbuh juga telah membentuk tim penjaringan bakal calon kepala raerah dan bakal calon wakil kepala daerah. Parpol besutan Surya Paloh Payakumbuh ini, menunjuk Hendra Yani, sebagai ketua penjaringan.

“Setelah pembentukan tim penjaringan, kami memulai proses pendaftaran yang dibuka selama seminggu, sejak 1 hingga 7 Mei 2024 mendatang. Pelaksanaan pendaftaran ini dibuka tanpa dipungut biaya alias gratis,”ujar Rahmein. (nura)

Baca berita selengkapnya tentang Kota Payakumbuh lainnya di Google News

Editor : Sri Agustini
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
rosandisungai limauyasinBurhanuddinSekretariat DPRD kabupaten Dharmasraya Imam Mahfuri,S.E bersama  Ny.AyuKUD Makmur