Posko Pemadam Kebakaran Kota Pariaman Terbuka Terhadap Kunjungan Sekolah-sekolah

×

Posko Pemadam Kebakaran Kota Pariaman Terbuka Terhadap Kunjungan Sekolah-sekolah

Bagikan berita
Saat murid-murid TK Aisyiyah Bustanul Bato memperhatikan petugas Damkar mengenalkan peralatan yang digunakan Damkar.
Saat murid-murid TK Aisyiyah Bustanul Bato memperhatikan petugas Damkar mengenalkan peralatan yang digunakan Damkar.

KUPASONLINE.COM - Posko Pemadam Kebakaran Dinas Satuan Pol PP dan Pemadam Kebakaran Kota Pariaman di Terminal Jati Kota Pariaman, tetap terbuka terhadap kunjungan sekolah.Seperti tahun-tahun sebelumnya, Posko Pemadam Kebakaran banyak di kunjungi oleh pelajar dari sekolah, terutama dari Taman Kanak-Kanak yang ada di Kota Pariaman.

Sekolah tersebut berkunjung ke Posko ini dalam rangka ingin melihat secara dekat Pemadam Kebakaran sekaligus untuk mengenalkan kepada tentang Damkar dan tugasnya.Seperti kunjungan dari TK Aisyiyah Bustanul Bato, Rabu 6 Maret 2024. Murid TK ini berkunjung bersama para gurunya.

"Kedatangan murid TK tersebut ingin mengenal Damkar secara dekat", kata Yunirman  Kabid Trantibun Damkar, Rabu 6 Maret 2024.Dalam kunjungan itu petugas Pemadam Kebakaran mengenalkan sejak dari mobil pemadam kebakaran sampai kepada peralatan yang digunakan.

Dan murid TK tersebut juga dikenalkan cara-cara memadamkan api dan peralatanya dan dipraktekan oleh petugas.Dengan cara demikian anak-anak tersebut secara dini sudah mengenal tentang damkar dan tugasnya sekaligus mendapat pengetahuan cara mencegah kebakaran secara dini.

Petugas kita siap memberikan sosialisasi dan mentransfer pengetahuan dalam mencegah kebakaran secara ini kepada siswa atau sekolah yang berkunjung ke Posko Damkar, Kata Yunirman.(Tris).

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini