KUPASONLINE.COM - Pada Jum'at pagi 02 Februari 2024, mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) Universitas Ekasakti merasakan momen berharga ketika mereka mengunjungi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Barat.Kunjungan studi lapangan ini menjadi pengalaman berkesan bagi mahasiswa, di mana mereka mendapatkan 'wejangan' ilmu politik langsung dari pejabat terkait.
Sekretaris DPRD Provinsi Sumbar, Raflis, S.H., M.M, Kabag Persidangan dan Perundang-undangan Zardi Syahrir, serta Kasubag Humas dan Protokol, Dahrul Idris, menerima rombongan mahasiswa Fisipol. Tujuan studi lapangan ini adalah untuk mempelajari tugas dan fungsi kedewanan, serta penerapan ilmu politik di lapangan.Sekretaris DPRD Raflis memberikan wejangan kepada mahasiswa, menekankan pentingnya mencari pengalaman di dunia kerja yang semakin kompetitif. "Pengalaman kerja, pengalaman hidup itu menjadi motivasi untuk diri kita, bekal semangat kita dalam meraih apa yang direncanakan. Jangan sampai lulusan Unes kalah dengan yang lain," ujarnya.
Dalam kunjungan ini, mahasiswa Fisipol belajar tidak hanya dari segi teoritis, tetapi juga melihat langsung pengimplementasian politik di lapangan. Riswandi Bakhtiar, Dosen Fisipol, menyatakan bahwa tujuan kunjungan ini adalah untuk memperkaya pemahaman mahasiswa tentang dimensi ilmu politik dalam konteks praktis.Pertemuan di DPRD Sumbar melibatkan sesi diskusi yang intens, dengan mahasiswa aktif bertanya tentang fungsi APBD, peran anggota dewan sebagai wakil rakyat, dan tugas serta wewenang anggota dewan dalam fungsi legislatif.Diskusi ini memberikan wawasan yang berharga bagi mahasiswa Fisipol Universitas Ekasakti, sekaligus menambah pemahaman mereka tentang politik di lapangan. (*)
Editor : Sri Agustini