KUPASONLINE.COM - Berikut dalam artikel ini menyediakan tabel angsuran Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI untuk tahun 2024.KUR adalah program pemerintah yang ditujukan kepada usaha mikro, kecil, dan koperasi dengan fokus pada bisnis produktif. Bank BRI adalah salah satu lembaga keuangan yang menyediakan fasilitas pinjaman KUR.
Para pemilik bisnis dapat mengajukan pinjaman dengan batas kredit bervariasi, mulai dari Rp 1 juta hingga Rp 100 juta. Untuk tahun ini, suku bunga KUR BRI sebesar 0,5 persen per bulan atau 6 persen per tahun.Berikut adalah skema angsuran untuk pinjaman KUR BRI sebesar Rp 50 juta, seperti dilansir dari TribunJateng:
- Rp 4.416.667 (12 Bulan)
- Rp 3.027.778 (18 Bulan)
- Rp 2.333.333 (24 Bulan)
- Rp 1.638.889 (36 Bulan)
- Rp 1.291.667 (48 Bulan)
- Rp 1.083.333 (60 Bulan)
Persyaratan umum untuk KUR Mikro Bank BRI, seperti yang tercantum di laman resmi BRI, adalah sebagai berikut.- Maksimum pinjaman Rp 50 juta per debitur.
- Jenis pinjaman meliputi Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimal masa pinjaman 3 tahun dan Kredit Investasi (KI) dengan maksimal masa pinjaman 5 tahun.- Suku bunga sebesar 6 persen efektif per tahun.
- Bebas biaya administrasi dan provisi.Calon debitur (peminjam) KUR Mikro Bank BRI harus memenuhi persyaratan berikut
- Individu yang aktif dalam usaha produktif selama minimal 6 bulan.- Tidak sedang menerima kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan Kartu Kredit dari lembaga keuangan lain.
Editor : Sri Agustini