Pinjaman yang diberikan oleh Cashwagon adalah kredit tanpa agunan untuk kebutuhan ringan sehari-hari dengan jangka waktu pinjaman antara 60 hingga 180 hari.Proses pembayaran dan pelunasan dapat dilakukan secara online, melalui telepon, maupun door-to-door.
Kelebihan Cashwagon
- Keamanan data pribadi pengguna dan peminjam dijamin kerahasiaannya.- Layanan tersedia 24 jam selama 7 hari dalam seminggu.- Hanya membutuhkan satu dokumen, yaitu KTP.
- Persetujuan pinjaman hanya dalam waktu 20 menit.- Dana ditransfer ke rekening tabungan pada hari yang sama saat aplikasi disetujui.
- Cashwagon terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK), yang mengawasi operasinya di Indonesia.- Aplikasi Cashwagon memiliki tampilan sederhana dan proses pengajuan pinjaman yang singkat.
- Cashwagon beroperasi di beberapa negara di Asia Tenggara, menunjukkan kepercayaan dan keamanan sebagai perusahaan pinjaman internasional.- Semua informasi tentang biaya pinjaman, suku bunga, jadwal pelunasan, dan informasi penting lainnya tersedia di aplikasi Cashwagon untuk akses calon peminjam.- Seluruh proses dari pengajuan hingga pencairan dana pinjaman dilakukan secara online.
Apakah Cashwagon Ada Debt Collector?
Untuk saat ini informasi tersebut belum bisa dicari kebenarannya, namun kemungkinan untuk di Indonesia untuk saat ini Cashwagon tidak memiliki debt collector (dc) lapangan sebab operasinya pun sudah tidak ada lagi. (*)
Editor : Sri Agustini