KUPASONLINE.COM - Malu pinjam uang ke teman? Kalian bisa coba pinjam uang melalui e-commarce Bukalapak.Di sini kalian bisa mengajukan pinjaman hingga Rp10 juta seperti dilaman resminya.
Selain sebagai wadah jual beli online, ternyata Bukalapak juga menyediakan pinjaman online (pinjol) untuk orang-orang yang membutuhkan.Menariknya lagi, di sini kalian bisa melakukan pinjam uang tanpa agunan dan pihak Bukalapak sendiri akan menjamin uang yang dipinjam cair dengan segera.
Maksimal 30 menit pasca pengajuan selesai dana yang anda butuhkan langsung masuk ke rekening bank anda atau dompet digital yang didaftarkan.
Cara Pinjam Uang di Bukalapak
Untuk cara pinjam uangnya, silakan baca artikel ini hingga selesai.Sebelum itu kalian juga mesti tahu bagaimana sistem bunga serta cicilannya.
Di Bukalapak sendiri, ia juga menyediakan simulasi pinjaman bagi orang yang ingin yang mengajukan pinjol.Bukalapak juga bekerja sama dengan Home Credit, Asetku, dan PayDay sebagai debitur.
Perlu kalian ketahui, syarat wajib untuk mengajukan pinjol di Bukalapak, kalian harus menyediakan Kartu Tanda Penduduk (KTP).Cara Mengajukan Pinjol di Bukalapak
Mau tahu cara mudah mengajukan pinjaman uang di Bukalapak? Simak langkah-langkahnya di bawah ini.- Login ke aplikasi Bukalapak di ponsel Anda.
- Ketuk menu "Pembiayaan" di kolom menu Bukalapak.- Pilih "Buka Pembiayaan" untuk melihat opsi pembiayaan.
- Pilih "Pembiayaan Tunai" sebagai opsi pertama.
- Tekan "Coba Pembiayaan Tunai" pada halaman perkenalan pembiayaan.- Tentukan jumlah dana yang ingin Anda pinjam dengan menggeser garis.
Editor : Sri Agustini