Hadiri Sertijab Camat Lunang, Asisten I Berpesan: Jangan Tinggalkan Wilayah Bila Tidak Perlu

×

Hadiri Sertijab Camat Lunang, Asisten I Berpesan: Jangan Tinggalkan Wilayah Bila Tidak Perlu

Bagikan berita
Asisten I H.Gunawan, S.Sos menghadiri sertijab Camat Lunang, dikantor Camat Lunang, wakili Bupati Pesisir Selatan, pada selasa (26/09).
Asisten I H.Gunawan, S.Sos menghadiri sertijab Camat Lunang, dikantor Camat Lunang, wakili Bupati Pesisir Selatan, pada selasa (26/09).

KUPASONLINE.COM - Bupati Pesisir Selatan diwakili  Asisten I Bidang Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan H.Gunawan S.Sos, M.Si. menghadiri Serah terima jabatan (Sertijab) Camat dikantor Camat Lunang, Selasa 26 September 2023Serah terima jabatan itu dilakukan dari pejabat Camat lama, Caryianto, S.Pd, kepada Pejabat Camat yang baru, Sunardi, S.Pd.M.TPd.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Perizinan, dan Staf Ahli , Kabag. Tapem, Kabag AP, Kepala Wali Nagari se Kecamatan Lunang dan stakeholder terkait.Dalam sambutannya, Asisten Satu, H. Gunawan S.Sos.Msi  mengucapkan selamat kepada Camat yang baru, dan berharap dapat mengemban amanah ini dengan baik, serta dapat mewujudkan apa yang di cita-citakan masyarakat.

Saya harap Camat yang baru bisa melayani masyarakat dan senantiasa selalu berada ditengah-tengah masyarakat, tidak meninggalkan wilayah bila tidak perlu, sehingga setiap saat di butuhkan masyarakat, Camat selalu berada di tempat, ucapnya.Selain itu, saudara juga diharapkan dapat senantiasa membangun kemitraan dengan Unsur Tripika, Tokoh masyarakat dan tokoh agama, sebab peran mereka begitu luar biasa dalam mendorong keberhasilan pembangunan ataupun mencairkan perbedaan pendapat antara masyarakat manakala terjadi sesuatu, tambahnya.

Gunawan berpesan kepada Camat baru agar merangkul semuanya demi menjaga kebersamaan, dan keharmonisan yang selama ini telah terjalin dengan baik.Bangun koordinasi yang baik dengan segala aspek yang ada di kecamatan, sehingga dapat menjalankan amanah dan dapat menjalankan roda pemerintahan dengan baik, serta dapat merangkul dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, tuturnya.

Gunawan juga mengapresiasi kepada Camat yang lama karena dedikasi dan pengabdiannya kepada Pemerintah Daerah."Terimakasih kepada Camat sebelumnya atas pengabdiannya kami sangat mengapresiasi dedikasi yang telah diberikan di pemerintah daerah khususnya di Kecamatan Lunang ujar Asisten I.

Ia berharap kepada lapisan masyarakat agar dapat mendukung dan bekerjasama dengan Camat yang baru.Tanpa adanya bantuan dan kerjasama masyarakat, mustahil program pemerintah daerah akan berjalan sukses dan roda pemerintahan pun tidak akan berjalan dengan baik, pintanya.

Wali Nagari, mari kita bersinergi dan berkolaborasi membangun Kecamatan Lunang ini menjadi lebih baik lagi kedepannya, tutupnya. (Zan)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
pemko padang
Terkini