UNP Adakan FGD Bersama dengan Anggota Dewan Presiden dan Politisi Senior

×

UNP Adakan FGD Bersama dengan Anggota Dewan Presiden dan Politisi Senior

Bagikan berita
Foto UNP Adakan FGD Bersama dengan Anggota Dewan Presiden dan Politisi Senior
Foto UNP Adakan FGD Bersama dengan Anggota Dewan Presiden dan Politisi Senior

KUPASONLINE.COM - Kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Dinamika Situasi Politik Nasional dan Internasional untuk memperkuat Nilai Kebangsaan.FGD ini diselenggarakan di Ruang Sidang Senat Gedung Rektorat UNP 01 Agustus 2023 bersama Dr. (HC) dr. H. R. Agung Laksono, anggota Dewan Pertimbangan Presiden dan Drs. Yasril Ananta Baharuddin, merupakan politisi senior.

Rektor UNP dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas kehadiran Dr. Agung Laksono dan Drs. Yasril Ananta.Pada awalnya, kehadiran acara Dr. Agung Laksono dan Drs. Yasril Ananta dijadwalkan dalam rangka pemberian gelar doktor Honaris Causa kepada Perdana Menteri Kamboja Hun Sen di Universitas Negeri Padang. Namun berhubung di Kamboja sedang berlangsung pemilu, acara pemberian Doktor Honaris Causa tersebut ditunda. Perlu diketahui bahwa pada mulanya ide untuk pemberian gelar doktor Honaris Causa ini dari Bapak Jusuf Kalla, serta Pak Agung. Semoga tahun ini bisa diwujudkan.

Selanjutnya kedua narasumber menjelaskan kondisi menjelang tahun politik 2024 serta mulai memanasnya Pileg sampai Pilpres. Dr. Agung Laksono berharap semoga Pemilu 2024 bisa berjalan damai.Tahun 2024 ini ada tiga pemilihan, pertama pemilihan legislatif, kedua pemilihan Presiden, dan ketiga pemilihan Kepala daerah.

Dari diskusi yang dipandu oleh Dr. Zikri Alhadi, SIP., MA, dosen Departemen Ilmu Administrasi Negara ini menyimpulkan, masyarakat Indonesia harus harus mengamalkan nilai-nilai Pancasila serta UUD 1945 untuk berlangsungnya kehidupan bernegara ini agar tetap rukun dan damai.(*)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini